Indonesia Bisa Jadi Sarang Teroris Bak Suriah, Sofyan: yang Ingin Jadi Zakiah Ngantri Sampai Ribuan

- 10 April 2021, 08:17 WIB
Ilustrasi terorisme di Suriah.
Ilustrasi terorisme di Suriah. /Islamtimes

Maka dari itu kemudian, sambung Sofyan, surat-surat yang ditulis Zakiah dan Lukman menjadi benang merah karena terdapat kesamaan prinsip.

Kemudian, Sofyan pun menjelaskan seberapa maraknya kelompok terorisme tersebut di Tanah Air.

Baca Juga: Para Teroris Kerap Bawa KTP saat Melakukan Aksinya, Simak Pengakuan Mantan Teroris Sofyan Tsauri

JAT yang telah dibubarkan setelah munculnya ISIS, bergabung, ungkap Sofyan, dengan kelompok JAD.

"JAT dibubarkan oleh Ustaz Abu Bakar Baasyir dan kemudian Ustaz Abu Bakar Baasyir ini menyerukan agar kelompok JAT ini bergabung dengan kelompok JAD, yang mana di situ ada kelompok Aman Abdurrahman dan lain sebagainya," ucapnya.

Parahnya lagi menurut Sofyan,anggota kelompok teroris tersebut di Indonesia bisa sampai ribuan orang.

Baca Juga: Pernah Hampir Mati di Penjara Gara-gara Habib Rizieq, Mantan Teroris: Saya Diracun

"Dan ini banyak, data temuan hasil riset itu bisa sampai ribuan anggota mereka ini," katanya.

"Jadi lebih banyak dari JAD jaman dulu, makannya kemudian apa yang dikatakan para pengamat terorisme, mereka tinggal tunggu timingnya aja," sambung Sofyan.

Sofyan pun mengungkapkan kekhawatirannya jika kelompok ini diberikan akses senjata seperti di Irak atau Suriah.

Halaman:

Editor: Puji Fauziah

Sumber: YouTube


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x