Sentil Moeldoko, Yan Harahap: Amien Rais yang Sudah Sepuh Saja Bisa Dirikan Partai

- 30 April 2021, 03:33 WIB
Politisi partai Demokrat Yan Harahap sentil Moeldoko dengan sebut Amien Rais yang dinilai sudah sepuh bisa dirikan partai.
Politisi partai Demokrat Yan Harahap sentil Moeldoko dengan sebut Amien Rais yang dinilai sudah sepuh bisa dirikan partai. /Twitter/@YanHarahap

Amien Rais akhirnya secara resmi telah mendirikan partainya pada pukul 13.00 WIB tanggal 29 April 2021.

Pendirian partai Ummat bertepatan dengan hari Nuzulul Quran, yakni 17 Ramadhan pada 1442 H.

"Atas nama para pendiri, para pimpinan, para kader, dan anggota Partai Ummat, pada tanggal 17 Ramadhan 1442 Hijriah bertepatan dengan 29 April 2021 Masehi," ujar Amien.

Baca Juga: Viral Video Munarman Check In dengan Lily Sofia, Nahra: Itu Lagi Sama Istrinya, Tapi Malah Ditulis Selingkuh

Baca Juga: PKS Usulkan Regenerasi Kepemimpinan Nasional di 2024, Golkar Ajak Dukung Airlangga Hartarto Jadi Capres

Dalam deklarasi tersebut, disampaikan bahwa seluruh politisi Partai Ummat akan memperjuangkan, bekerja, dan berkorban dalam melawan kezaliman, serta menegakkan keadilan.

Dia merasa yakin kalau seluruh mekanisme demokrasi dan konstitusinya lebih dari cukup dalam melakukan perbaikan kehidupan nasional.

"Sehingga kita tidak perlu cara-cara ekstra parlementer dan cara-cara ekstra konstitusional," katanya, menjelaskan.

Penutupan dari deklarasi pun ditutup oleh Amien Rais dengan mengumandangkan takbir dan kata-kata merdeka.***

Halaman:

Editor: Rinrin Rindawati


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x