Viral Video Matahari Terbit dari Utara di Sulawesi Selatan, Perekam Singgung Hari Kiamat: Ada Peringatan

- 18 Juni 2021, 12:30 WIB
Sebuah rekaman video yang memperlihatkan matahari terbit dari utara di Sulawesi Selatan dan perekam singgung Hari Kiamat viral di medsos.
Sebuah rekaman video yang memperlihatkan matahari terbit dari utara di Sulawesi Selatan dan perekam singgung Hari Kiamat viral di medsos. /Instagram/@memomedsos

 

PR BEKASI - Sebuah unggahan rekaman video amatir yang menampilkan matahari terbit dari Utara viral di media sosial.

Unggahan rekaman video tersebut dibagikan oleh akun Instagram @memomedsos dengan mendapatkan atensi 3.033 disukai dan 243 komentar.

Dalam unggahan rekaman video amatir tersebut, seorang perekam mengeklaim bahwa matahari terbit dari arah Utara.

"Sesuatu yang sangat aneh telah terjadi di mana matahari berada di posisi Utara hari Kamis, 17 Juni 2021," kata seorang pria yang merekam video amatir tersebut.

Baca Juga: Lirik Lagu Viral TikTok 'Everything Sucks' - Vaultboy, Lengkap dengan Terjemahan Bahasa Indonesia

Menurut penuturan sang perekam, peristiwa tak biasa tersebut terjadi di Kabupaten Jeneponto, Sulawesi Selatan.

Adapun fenomena matahari terbit dari Utara tersebut terjadi pada sekitar pukul 8.00 WITA pagi hari.

Selain itu, sang perekam mengaku fenomena tersebut adalah fenomena yang aneh lantaran matahari biasa terbit dari Timur, bukan Utara.

Halaman:

Editor: Rinrin Rindawati


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x