POPULER HARI INI: Karantina WNA Diperpanjang 7 Hari hingga UAS Ungkap Sosok Ameer Azzikra Semasa Hidup

- 30 November 2021, 07:12 WIB
Populer Hari Ini: Karantina diperpanjang jadi 7 hari hingga Ustaz Abdul Somad (UAS) beri pesan terakhir untuk mendiang Ameer Azzikra.
Populer Hari Ini: Karantina diperpanjang jadi 7 hari hingga Ustaz Abdul Somad (UAS) beri pesan terakhir untuk mendiang Ameer Azzikra. /Kolase foto Reuters/Stephanie McGehee, YouTube/Refly Harun dan Instagram/@larissachou

PR BEKASI - Berita populer hari ini Selasa, 30 November 2021 diawali dengan waktu karantina bagi Warga Negara Asing (WNA) dan WNI yang masuk ke Indonesia.

Semula karantina berlangsung 3 hari, kini diperpanjang menjadi 7 hari.

Selain itu, kepergian Ameer Azzikra meninggalkan duka yang mendalam bagi orang-orang terdekatnya.

Ustaz Abdul Somad (UAS) turut berbelasungkawa dan mengungkapkan sosok mendiang Ameer Azzikra semasa hidup.

Dua berita di atas merupakan sepenggal dari lima artikel terpopuler di PikiranRakyat-Bekasi.com. Berikut ulasan selengkapnya.

Baca Juga: Ria Ricis Tak Tega Teuku Ryan Harus Bayar Denda Rp1 Miliar: Jahat Banget, Suami Aku Sampai Nangis

1. Mulai Hari ini Pemerintah Indonesia Resmi Putuskan Masa Karantina Jadi Tujuh Hari

Pemerintah resmi memutuskan untuk menambah waktu karantina bagi warga negara asing (WNA) dan WNI yang masuk ke Indonesia.

Diketahui semula peraturannya hanya 3 hari, kini menjadi 7 hari masa karantina setelah masuk Indonesia.

Penambahan waktu karantina ini bertujuan mencegah penyebaran Covid-19 varian baru masuk Indonesia yang merebak di Afrika Selatan yakni Omicron.

Selengkapnya: Mulai Hari ini Pemerintah Indonesia Resmi Putuskan Masa Karantina Jadi Tujuh Hari

Baca Juga: dr. Boyke Alami Kejadian Mistis Saat Bertugas di Lampung: Saya Ngelihat Banget Itu Tuyul Ambil Uang

2. UAS Beri Kalimat Terakhir untuk Ameer Azzikra: Tak Layak Orang yang Masih 'Dalam Penjara' Lebih Kuat Tangisnya

Ustaz Abdul Somad (UAS) turut mengucapkan belasungkawa atas berpulangnya anak kedua dari mendiang Ustaz Arifin Ilham, Ameer Azzikra.

Disampaikan Ustaz Abdul Somad bahwa Ameer Azzikra selama ini merupakan sosok anak yang lembut, baik, dan juga sopan.

"Anaknya lembut, baik, sopan. Allah lebih sayang pada Ameer," kata Ustaz Abdul Somad.

Selengkapnya: UAS Beri Kalimat Terakhir untuk Ameer Azzikra: Tak Layak Orang yang Masih 'Dalam Penjara' Lebih Kuat Tangisnya

Baca Juga: Mulai Hari ini Pemerintah Indonesia Resmi Putuskan Masa Karantina Jadi Tujuh Hari

3. Kalah Jauh dari Malaysia, Indonesia Masuk Kategori Negara dengan Kecakapan Bahasa Inggris Rendah

Akhir-akhir ini, semakin banyak orang Indonesia yang mempelajari Bahasa Inggris.

Seperti diketahui, di era globalisasi saat ini, Bahasa Inggris merupakan salah satu faktor penting bagi kelangsungan hidup di masa depan.

Hal tersebut dikarenakan, saat ini Bahasa Inggris banyak digunakan di berbagai kegiatan seperti pekerjaan, pendidikan, parawisata, bahkan dalam kehidupan sehari-hari sehingga Bahasa Inggris masuk ke dalam keahlian yang wajib dikuasai oleh masyarakat.

Selengkapnya: Kalah Jauh dari Malaysia, Indonesia Masuk Kategori Negara dengan Kecakapan Bahasa Inggris Rendah

Halaman:

Editor: Elfrida Chania S


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x