Serah Terima Jenazah Eril akan Dilakukan di VIP Terminal 3 Bandara Soekarno Hatta Tangerang

- 11 Juni 2022, 13:05 WIB
Jenazah Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril diperkirakan akan tiba di Indonesia pada MInggu, 12 Juni 2022.
Jenazah Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril diperkirakan akan tiba di Indonesia pada MInggu, 12 Juni 2022. /Instagram @ataliapr

PR BEKASI - Pada Minggu, 12 Juni 2022 pagi, Jenazah Emmeril Kahn Mumtadz (Eril) yang merupakan putra sulung Gubernur Jawa Barat akan dijadwalkan tiba di Tanah Air.

Rencananya, Jenazah Eril akan diserahterimakan di jalur kargo atau VIP Room Terminal 3 di Bandara Soekarno Hatta, Tangerang.

Kasat Lantas Polres Bandara Soekarno Hatta, AKP Bambang AS mengatakan bahwa jenazah Eril tiba pada hari Minggu pukul 7.40 WIB menggunakan Qatar Airways QR958.

Kemudian Bambang menjelaskan mengenai tujuan penyerahan Jenazah Eril di jalur kargo agar tidak mengganggu aktivitas penerbangan umum, khususnya pemberangkatan kloter jemaah haji.

Baca Juga: Jenazah Eril Diperkirakan Tiba Besok Pagi, Jubir Gubernur Sampaikan Rencana Pemakaman

"Rekayasa arus sudah kami lakukan, Kang Emil dan keempat penumpang lainnya yang mengantarkan Eril nanti bisa dibarengkan lainnya," ucap Bambang.

Bambang juga menambahkan, untuk penjemputan di sayap pesawat akan menggunakan mobil ke dalam.

Lalu pada penjemputan jenazah beserta rombongan Ridwan Kamil dan keluarga nanti lewat landasan dan keluar di Apron Timur Kargo.

“Itu kebetulan berbarengan jam kloter jemaah haji, makanya kita gunakan kargo biar tidak berbaur dengan masyarakat lainnya dan tidak mengganggu aktivitas penerbangan lain,” sambungnya.

Halaman:

Editor: Nicolaus Ade Prasetyo

Sumber: PMJNews


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x