Museum Nasional di Jakarta Pusat Kebakaran, 140 Ribu Koleksi Bersejarah Belum Diketahui Nasibnya

- 17 September 2023, 08:41 WIB
Petugas terus berusaha memadamkan kebakaran yang terjadi di Museum Nasional, yang juga dikenal sebagai Museum Gajah, yang berlokasi di Jalan Medan Merdeka Barat, Gambir, Jakarta Pusat. Kebakaran ini terjadi pada malam Sabtu, 16 September 2023.
Petugas terus berusaha memadamkan kebakaran yang terjadi di Museum Nasional, yang juga dikenal sebagai Museum Gajah, yang berlokasi di Jalan Medan Merdeka Barat, Gambir, Jakarta Pusat. Kebakaran ini terjadi pada malam Sabtu, 16 September 2023. /ANTARA/Sudin Gulkarmat Jakarta Pusat/

PATRIOT BEKASI - Museum Nasional atau Museum Gajah yang terletak di Jalan Medan Merdeka Barat, Gambir, Jakarta Pusat, kebakaran pada Sabtu, 16 September 2023 sekira pukul 19.58 WIB.

Penyebab Kebakaran di museum Nasional diduga berasal dari korsleting arus listrik yang terjadi di bedeng proyek renovasi museum yang bersebelahan.

Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Sudin Gulkarmat) membenarkan peristiwa tersebut.

Lokasi korsleting listrik diduga berasal di Gedung blok A atau ruang pameran koleksi museum.

Baca Juga: Aliran Kali Bekasi Tercemar Limbah, Perumda Tirta Patriot Stop Produksi Air Sementara Waktu

"Korsleting listrik di belakang pameran museum diduga berasal dari area bedeng tukang yang sedang melaksanakan perbaikan gedung Blok C," ungkap Asril Rizal Kepala Sudin Gulkarmat Jakarta Pusat dikutip Pikiranrakyat-patriotbekasi.com dari Antara Minggu, 17 September 2023.

Adapun kronologi kebakaran berawal pada saat petugas keamanan sedang melaksanakan apel.

Namun tidak lama kemudian terjadi ledakan yang cukup besar dari arah bedeng proyek.

Halaman:

Editor: Ahmad Zaki Kusnaedi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x