13 Kantong Jenazah Korban Kecelakaan Maut KM 58 Masih Diidentifikasi

- 8 April 2024, 14:51 WIB
Polisi sebut ada 13 kantong jenazah korban kecelakaan maut KM 58 yang dibawa ke RSUD Karawang.
Polisi sebut ada 13 kantong jenazah korban kecelakaan maut KM 58 yang dibawa ke RSUD Karawang. /Video viral

PATRIOT BEKASI - Berdasarkan data terbaru, polisi mengungkapkan setidaknya ada 13 kantong jenazah korban kecelakaan maut yang dibawa ke RSUD Karawang, insiden tersebut terjadi di ruas Jalan Tol Jakarta - Cikampek KM 58

Sebelumnya, dikatakan Kakorlantas Polri, Irjen Aan Suhanan, pihaknya menyatakan bahwa ada 12 kantong jenazah korban kecelakaan maut KM 58.

"Ini tadi untuk korban kecelakaan di KM 58 ini ada 13 kantong, jadi ralat tadi 12 kantong ternyata ada beberapa potongan tubuh yang masih tertinggal dimasukkan lagi ke kantong mayat," katanya pada Senin, 8 April 2024..

"Jadi ada secara keseluruhan ada 13 kantong mayat yang sedang diidentifikasi," ujarnya menambahkan.

Baca Juga: Ternyata Penurunan Harga Seken Mobil Listrik Lebih Tinggi dari Mobil Konvensional, Apa Penyebabnya?

Saat ini, Aan menyebut jenazah masih dalam proses identifikasi di RSUD Karawang. Proses tersebut melibatkan tim (Disaster Victim Identification) Polri, tim Inafis, dan juga tim forensik dari rumah sakit.

Dari jumlah korban yang mengalami luka bakar tersebut, enam jenazah dijelaskannya masih dalam kondisi utuh, tetapi masih diidentifikasi oleh tim Inafis.

Lebih lanjut, dia juga menyatakan salah satu korban sudah berhasil diidentifikasi, tetapi masih perlu dipastikan untuk dicocokan dengan keluarga korban.

Korban yang berhasil diidentifikasi tersebut merupakan penumpang Gran Max yang beralamatkan di Kudus.

Halaman:

Editor: M Hafni Ali

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x