Berikan Ceramah Kematian Layaknya Orang Dewasa, Bocah TK Viral Hingga Buat Gelak Tawa Penonton

- 30 Oktober 2020, 16:43 WIB
Tangkapan layar, seorang anak kecil berceramah membawakan topik kematian.
Tangkapan layar, seorang anak kecil berceramah membawakan topik kematian. /Instagram @ndorobeii

PR BEKASI - Bagi umat muslim, memiliki anak yang saleh adalah suatu berkah tiada ternilai. Sebab anak saleh dapat menjadi penolong serta meninggikan derajat orang tua di akhirat kelak. 

Baru - baru ini telah beredar video yang menampilkan seorang anak kecil diperkirakan seusia anak TK, berceramah dengan gaya khas anak kecil dan lugu membahas topik kematian. 

Ceramahnya dibawakan secara sederhana dan lucu, sontak membuat para orang tua yang mendengarkan ikut bersorak sekaligus berdecak kagum.

Baca Juga: Periode Infeksi Covid-19 Belum Jelas, Terawan Minta Rumah Sakit Berinovasi

Video tersebur diunggah oleh akun Instagram milik @ndorobeii dengan berdurasi 4 menit 32 detik yang telah mendapat dukungan serta doa warganet yang ditulis dalam komentar.

Bocah berpakaian koko berwarna biru dalam video terlihat mengawali ceramahnya dengan salam dan salawat, lalu membacakan penggalan surat Al-'Ankabut ayat 57 atau Al-Anbiya ayat 35.

Mengawali dengan Ta'awudz dan Bismillah anak tersebut mengucapkan 'Kullu Nafsin Dzaiqotul Maut', lalu menutupnya dengan 'shadaqallahul ‘adziim'.

"Yang artinya, setiap orang berjiwa pasti akan merasakan kematian. Mau kaya, mau ganteng, mau jelek, mau muda, mau tua, pasti mati," kata bocah itu yang membuat semua orang tua yang hadir riuh dan bertepuk tangan.

Baca Juga: Beri Apresiasi, Kemenkop UKM Umumkan 10 Pahlawan Digital UMKM 2020

Halaman:

Editor: M Bayu Pratama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x