Trio MMN Bukan Hoaks, Lionel Messi Resmi Berseragam PSG dan Kenakan Nomor Punggung 30

11 Agustus 2021, 06:23 WIB
Lionel Messi akhirnya resmi berlabuh di PSG secara gratis setelah kontrak bersama Barcelona tidak diperpanjang. /Instagram @psg

PR BEKASI - Lionel Messi akhirnya secara resmi bergabung dengan Paris Saint-Germain (PSG) dengan status bebas transfer alias gratis setelah kontraknya di Barcelona tidak diperpanjang.

Di klub miliarder itu, Lionel Messi tidak akan memakai nomor punggungnya di Barcelona dan Timnas Argentina yakni 10 karena sudah dipakai oleh Kylian Mbappe.

Lionel Messi akan memperkuat lini depan PSG yang dihuni Kylian Mbappe dan mantan rekan setimnya, Neymar dengan nomor punggung 30.

Baca Juga: Tangis Lionel Messi Pecah: Ini Momen Tersulit, Saya Tidak Siap Pergi dari Barcelona 

Hal itu terlihat dari unggahan Instagram @PSG yang mengunggah video Lionel Messi memakai seragam biru kebanggaan klub Prancis itu dengan nomor di bagian celananya adalah 30.

Tidak diketahui pasti alasan PSG atau Lionel Messi mengenakan nomor punggung 30, demikian laporan Reuters pada Rabu, 11 Agustus 2021.

Meski datang secara gratis, Lionel Messi telah menandatangani kontrak dua musim di Parc des Princes dengan opsi tambahan satu tahun.

Lionel Messi dilaporkan akan mendapatkan gaji 35 juta euro atau sekitar Rp590 miliar per tahun.

Baca Juga: Jawab Rumor Kepindahan ke PSG, Lionel Messi: Saya Akan Pergi ke Klub Lain untuk Bersaing 

Lionel Messi tampak bahagia mengenakan seragam biru dan putih PSG yang kini menjelma sebagai kekuatan dunia dengan serangkaian transfer mengejutkan di bursa transfer musim ini.

PSG diketahui telah mendatangkan secara gratis beberapa bintang dunia seperti Sergio Ramos dari Real Madrid, Wijnaldum dari Liverpool, dan Gianluigi Donnaruma dari AC Milan.

Hanya Achraf Hakimi dari Inter Milan yang didatangkan dengan biaya transfer 54 juta euro.

Baca Juga: Lionel Messi Angkat Kaki dari Barcelona, Antoine Griezmann Dituding Jadi Biang Keroknya

Kedalaman skuat Mauricio Pochettino pun menjadi menakutkan. Trio MMN seperti bukan hoaks ketika Lionel Messi akan berduet dengan Kylian Mbappe dan Neymar.

PSG pun siap merebut kembali gelar juara Ligue 1 dari Lille yang meraihnya musim lalu dan tentu Liga Champions.***

Editor: M Bayu Pratama

Sumber: Antara Instagram @psg

Tags

Terkini

Terpopuler