Ukir Sejarah! Apriyani Rahayu-Siti Fadia Berhasil Menjuarai Malaysia Open 2022

3 Juli 2022, 16:54 WIB
Apriyani Rahayu-Siti Fadia Silva Ramadhanti juara Malaysia Open 2022/ /Twitter/@INABadminton/

PR BEKASI – Pasangan ganda putri Indonesia, Apriyani Rahayu/Siti Fadia, sukses menjuarai turnamen bulu tangkis Malaysia Open 2022.

Keduanya berhasil mengalahkan pasangan asal China, Zhang Shu Xian/Zheng Yu, pada laga final di Kuala Lumpur, Minggu, 3 Juli 2022.

Apriyani Rahayu/Siti Fadia berhasil mengukir sejarah, yakni menjadi gelar juara perdana mereka sebagai pasangan baru di ajang BWF World Tour.

Keduanya juga menjadi saksi musim terakhirnya pelaksanaan Malaysia Open sebagai turnamen dengan level saat ini, sebab pada tahun depan turnamen ini akan naik kelas menjadi Super 1000, sebagaimana dikutip PikiranRakyat-Bekasi.com dari Antara.

Baca Juga: Aksi Heroik Dokter King Abdullah Medical City saat Selamatkan Nyawa Calon Jemaah Haji Iran

Meski Apriyani/Fadia mempunyai peringkat yang kalah jauh dibandingkan dengan Zhang Shu Xian/Zheng Yu, namun mereka mampu tampil lebih meyakinkan di partai final kali ini.

Pada awal game pertama, Apriyani/Fadia harus tertinggal dengan skor 2-4, namun keduanya mampu tampil lebih rapi dan tidak terburu-buru, sehingga berhasil berbalik unggul 8-5.

Setelah memimpin skor, Apriyani/Fadia mampu mempertahankan permainan mereka secara konsisten, sehingga sulit bagi Zhang/Zheng untuk mendapatkan poin.

Alhasil, Apriyani/Fadia pun berhasil memenangkan game pertama dengan skor 21-18, dengan waktu 23 menit.

Baca Juga: Kisah Pilu 'Layangan Putus Versi ASN' Suci Darma, Calon Bayinya Meninggal Dunia

Di game kedua, pertarungan kembali berjalan ketat. Keduanya saling mengejar skor, dan saling mengadu smash hingga teknik pukulan yang menarik diperlihatkan Apriyani/Fadia dan Zhang/Zheng.

Namun hingga jeda interval, pasangan ganda putri China berhasil unggul tipis, dengan perolehan poin 10-11.

Selepas Interval, pertahanan Apriyani/Fadia menjadi semakin kendur, bola kerap kali terlepas ke lawan, Fadia yang berada di depan pun berulang kali kecolongan.

Wakil Indonesia itu pun akhirnya melepaskan game kedua, dan berakhir dengan skor 12-21 untuk ganda putri asal China, Zhang/Zheng.

Baca Juga: Jelang Borneo FC vs PSM di Perempat Final Piala Presiden 2022, Milomir Seslija: Mereka Kuat

Pertandingan pun berlanjut ke babak penentuan atau rubber game, Apriyani/Fadia seakan tidak mau mengulangi kesalahannya seperti di game kedua.

Mereka mampu tampil lebih dominan dan jarang melakukan kesalahan, sementara lawannya Zhang/Zheng justru bermain semakin tak beraturan.

Pasangan Pelatnas yang baru dipasangkan itu pun akhirnya berhasil unggul 11-10 saat interval rubber game.

Selepas interval, Zhang/Zheng sempat mengejar dan memimpin skor 14-15, namun Apriyani/Fadia tidak tinggal diam dan berhasil membalikkan poin secara beruntun hingga unggul 17-15.

Zhang Shu Xian/Zheng Yu terlihat semakin tertekan ketika pasangan ganda putri Indonesia berhasil melebarkan selisih poin dari 17-15 ke 19-17.

Baca Juga: Update Corona 3 Juli 2022 di Indonesia, Jumlah Kasus Terkonfirmasi Bertambah

Alhasil, Apriyani/Fadia mampu menutup poin terlebih dahulu dan membungkam pasangan asal China dengan skor 21-19.

Pasangan ganda putri Indonesia, Apriyani Rahayu/Siti Fadia akhirnya sukses merebut gelar Malaysia Open 2022, di mana ini adalah gelar perdana mereka di turnamen BWF sejak mereka pertama kali dipasangkan pada awal 2022. ***

Editor: Dini Novianti Rahayu

Sumber: ANTARA

Tags

Terkini

Terpopuler