Hasil Badminton Indonesia di Semifinal Thailand Open 2023: Pasangan Bakri Lolos Final, tapi Minions Gugur

3 Juni 2023, 21:23 WIB
Berikut hasil pertandingan badminton beregu Indonesia, di babak semifinal Thailand Open 2023 pada Sabtu, 3 Juni 2023. /Instagram @badminton.ina /

PATRIOT BEKASI - Diketahui, hanya dua pasangan ganda putra, yang mewakili tim badminton Indonesia di babak semifinal Thailand Open 2023.

Dua pasangan ganda putra tersebut, yakni Bagas/Fikri dan Marcus/Kevin yang telah usai berlaga di fase semifinal Thailand Open 2023.

Sebelumnya, pasangan Bakri sukses mengalahkan wakil asal Taiwan, Lu-Ching/Po-Han dengan skor dramatis 2-1 dalam rubber set.

Baca Juga: One Piece: Karakter Im Sama Terinspirasi dari Kisah Max di Where The Wild Things Are, Ini Teorinya

Tiga game tersebut, tampak cukup sengit dengan selisih poin yang tidak terpaut jauh, yakni 21-18, 19-21 dan 21-17.

Begitupun dengan pasangan The Minions, yang juga berhasil menyingkirkan wakil Korea Selatan, Min-Hyuk/Seung-Jae dengan skor serupa 2-1 dalam rubber set.

Sempat kalah di game pertama dengan poin 17-21, The Minions akhirnya mengembalikan keadaan pada dua set berikutnya dengan poin dramatis 22-20 dan 21-18.

Lalu untuk kedua pertandingan badminton di pentas Thailand Open 2023 ini, masih bakal digelar di Indoor Stadium Huamark, Bangkok.

Baca Juga: Cerita Penyintas Kecelakaan Kereta Api Odisha India, Korban Tewas Berserakan

Dan berikut hasil pertandingan badminton, dari dua pasangan ganda putra Indonesia di babak semifinal Thailand Open 2023.

GANDA PUTRA/MEN'S DOUBLE (MD)
• Bagas/Fikri 2-1 Choi-Gyu/Kim-Won (Korea Selatan): 22-20, 13-21, 21-16.
• Marcus/Kevin 0-2 Liang-Keng/Wang-Chang (China): 13-21, 19-21.

Dengan kedua hasil tersebut, maka yang berhak lolos ke babak grand final Thailand Open 2023 hanyalah pasangan Bakri.

Sedangkan untuk pasangan The Minions, harus rela tersingkir di babak semifinal pentas Thailand Open 2023 ini.

Nah, jadi itulah hasil pertandingan badminton dari tim beregu Indonesia, di babak semifinal Thailand Open 2023.***

Editor: M Hafni Ali

Tags

Terkini

Terpopuler