Hasil Grand Final Chinese Taipei Open 2023: Chico Raih Juara! Namun Ana-Tiwi Runner Up

25 Juni 2023, 21:04 WIB
Berikut hasil lengkap dari pertandingan badminton beregu Indonesia, di babak grand final Chinese Taipei Open 2023. /Instagram @badminton.ina /

PATRIOT BEKASI - Turnamen badminton tingkat level Super 300, Chinese Taipei Open 2023 telah sampai ke partai puncak alias grand final.

Diketahui, dua wakil dari Indonesia telah selesai bertanding di babak final Chinese Taipei Open 2023 pada Minggu, 25 Juni waktu sore.

Mereka adalah tunggal putra, Chico Wardoyo dan pasangan ganda putri, Febriana Kusuma/Amalia Pratiwi yang sepertinya memetik hasil yang berbeda.

Untuk tunggal putra Chico Wardoyo, yakni sukses mengalahkan pemain tuan rumah (Taipei), Su Li Yang dengan dua set langsung.

Baca Juga: Kekhawatiran Pandemi Baru Akibat Kutu di Depan Mata, Jepang Catat Kematian Pertama Gegara Virus Oz

Set pertama terpantau cukup sulit bagi Chico meladeni perlawan Su Li Yang, namun akhirnya berhasil juga dikalahkan dengan poin deuce 23-21.

Pada gim kedua, Chico pun sepertinya sudah berada di atas angin sekaligus mengakhiri pertandingan dengan poin cukup jauh yakni 21-15.

Sementara di kubu ganda putri Ana/Tiwi, mereka bertemu dengan wakil kuat asal Korea Selatan yaitu Lee Yu Lim/Shin Seung Chan.

Sempat unggul dramatis di set pertama dengan poin 21-18, namun pada gim kedua Ana/Tiwi di-comeback 17-21 sehingga pertandingan dilanjutkan oleh rubber game.

Baca Juga: Makan Banyak Tetapi Gak Gemuk? Ini Cara Menambah Berat Badan dari dr Zaidul Akbar

Tak dipungkiri, pasangan Ana/Tiwi beberapa kali melakukan pukulan eror yang justru menguntungkan untuk pasangan lawan mendapatkan poin gratis.

Selain itu, stamina dan konsentrasi yang menurun juga menjadi salah satu faktor Ana/Tiwi kembali kalah di set ketiga dengan poin serupa 17-21.

Tetapi jika dilihat dari sudut pandang lain, kedua pemain yang dipasangkan sejak 2019 tersebut telah berjuang semaksimal mungkin hingga berada pada fase grand final.

Bahkan, ganda putri Ana/Tiwi ini diketahui untuk pertama kalinya masuk babak grand final sejak dipasangkan pada 2019.

Baca Juga: Kejurcab Karate Gokasi Bekasi, Dojo Kihaku Raih Juara Umum dan Ketiga

Tentu ini menjadi prestasi terbaik bagi mereka, walaupun belum sampai meraih juara.

Namun, suatu progres dari mereka patut diapresiasi setinggi-tingginya, mengingat Olimpiade Prancis 2024 sebentar lagi akan dihelat.

Chinese Taipei Open 2023, termasuk dalam pagelaran BWF World Tour 2023 zona Asia dengan tingkat level Super 300.

Dilansir dari laman resmi BWF, turnamen badminton selanjutnya akan berlangsung di Kanada dengan tajuk 'Yonex Canada Open 2023'.

Turnamen badminton tingkat level Super 500 tersebut, bakal dihelat di Arena WinSport, Calgary mulai 4 hingga 9 Juli 2023 mendatang.

Nah, jadi Itulah hasil lengkap dari pertandingan badminton beregu Indonesia, di babak grand final Chinese Taipei Open 2023.***

Editor: M Hafni Ali

Tags

Terkini

Terpopuler