Prediksi Line Up Inggris U21 vs Jerman U21 di Euro U21 2023, Berikut Statistik dan Head to Head

27 Juni 2023, 12:52 WIB
Berikut prediksi line up, statistik dan head to head pertandingan antara Timnas Inggris U21 vs Jerman U21, di babak Grup C U21 European Championship 2023. /Kolase Instagram @england @dfb_junioren /

PATRIOT BEKASI - Pemuncak klasemen sementara Grup C, Timnas Inggris U21 akan berhadapan dengan Jerman U21 di Piala Euro U21 2023.

Laga Inggris U21 vs Jerman U21, bakal digelar di Adjarabet Arena, Batumi pada Rabu, 28 Juni 2023 pukul 23.00 WIB.

Timnas Inggris U21 sangat nyaman menduduki posisi pertama Grup C, yakni dengan raihan enam poin dari dua laga.

Dua kemenangan tersebut, diraihnya berkat menekuk Ceko U21 dengan skor 2-0 dan mengalahkan Israel U21 lewat skor serupa.

Baca Juga: Hasil Drawing Canada Open 2023: Indonesia hanya Kirim 1 Wakil Tim Badminton

Tak dipungkiri, skuad muda dari The Three Lions ini merupakan sejumlah pemain inti yang kerap mendapatkan menit bermain cukup banyak di masing-masing klubnya.

Seperti Elliott (Liverpool), Ramsey (Aston Villa), Madueke (Chelsea), Palmer (Man City), Gordon (Newcastle), Rowe (Arsenal), Skipp (Spurs), Johnson (West Ham), Cresswell (Leeds), Gibbs-White (Nottingham) dan masih banyak lagi.

Dengan kedalaman skuad yang mumpuni tersebut, bukan tidak mungkin Timnas Inggris U21 akan menjadi juara Grup C dan lolos ke fase berikutnya.

Namun hasil kontras dialami oleh Jerman U21, lantaran dari dua laga sebelumnya mereka hanya mampu meraih satu poin.

Baca Juga: Prediksi Skor Spanyol U21 vs Ukraina U21 di Euro U21 2023, Berikut Line Up, Statistik dan Head to Head

Yakni ditahan imbang 1-1 oleh Israel U21, dan dikalahkan Republik Ceko U21 dengan skor tipis 1-2.

Alhasil, Tim Panser muda tersebut kini masih menduduki urutan ketiga klasemen sementara Grup C di bawah Ceko U21.

Jika berhasil memenangkan laga ini, maka kesempatan Timnas Jerman U21 untuk lolos ke fase berikutnya masih cukup terbuka.

Namun bila Inggris U21 yang menang atau hanya bermain imbang, mungkin sudah cukup bagi mereka untuk mempersolid posisi puncak.

Sejarah pertemuan kedua negara di tingkat level U21, yakni telah bertanding sebanyak delapan kali laga.

Baca Juga: Statistik Belanda U21 vs Georgia U21 di Fase Grup A Euro U21 2023, Prediksi Line Up dan Head to Head

Di antaranya, Inggris hanya menang dua kali, lalu Jerman memenangkan laganya lima kali dan satu sisa pertandingannya berakhir imbang.

Berikut head to head kedua kubu, dalam lima pertemuan terakhir mereka di pentas internasional.

• 31 Maret 2015: Inggris U21 3-2 Jerman U21 (Friendly Match)
• 25 Maret 2017: Jerman U21 1-0 Inggris U21 (Friendly Match)
• 27 Juni 2017: Inggris U21 5-6 Jerman U21 (Euro)
• 27 Maret 2019: Inggris U21 1-2 Jerman U21 (Friendly Match)
• 28 September 2022: Inggris U21 3-1 Jerman U21 (Friendly Match).

Dan simak prediksi line up pertandingan antara Timnas Inggris U21 vs Jerman U21, di fase Grup C U21 European Championship 2023.

Inggris U21 (4-4-2)
Trafford - Colwill, Cresswell, Harwood-Bellis (C), Garner - Rowe, Curtis, Skipp, Palmer - Gordon, Gibbs-White.

Substitution: Rushworth, Griffiths - Johnson, Thomas, Branthwaite, Max - Angel, Ramsey, Tommy - Elliott, Madueke, Archer.

Pelatih: Lee Carsley.

Jerman U21 (4-3-1-2)
Atubolu - Netz, Henning, Bisseck (C), Vagnoman - Stiller, Yannik, Krauss - Huseinbasic - Weiper, Schade.

Substitution: Nico, Früchtl - Schmidt, Bauer, Fischer, Dardai - Becker, Martel, Weisshaupt - Moukoko, Alidou, Ngankam.

Pelatih: Antonio di Salvo.

Prediksi skor untuk pertandingan ini, kemungkinan bakal dimenangkan oleh skuad The Three Lions muda dengan skor telak 3-0.

Demikian prediksi line up, statistik dan head to head pertandingan Timnas Inggris U21 vs Jerman U21, di babak Grup C Piala Euro U21 2023.***

Editor: M Hafni Ali

Tags

Terkini

Terpopuler