Bekuk Tottenham, Harry Kane Jadi 'Tumbal' 3 Poin Liverpool

- 29 Januari 2021, 17:16 WIB
Selebrasi Sadio Mane yang merupakan pencetak gol penutup Liverpool lawan Tottenham.
Selebrasi Sadio Mane yang merupakan pencetak gol penutup Liverpool lawan Tottenham. /Liverpool FC

PR BEKASI – Liverpool akhirnya berhasil mengakhiri periode buruk mereka pada laga-laga sebelumnya.

Pasukan Jurgen Klopp kali ini berhasil mencuri kemenangan di markas Tottenham dengan skor 1-3 pada lanjutan Liga Inggris, Jumat, 29 Januari 2019 dini WIB.
 
Sebelumnya, Liverpool melewati lima laga tanpa sekali pun memetik hasil maksimal, dengan imbang tiga kali dan mengecap dua kekalahan.
 
Lebih parahnya, mereka bahkan 'mandul' alias tanpa gol dalam empat pertandingan liga terakhir.

Baca Juga: Ketua BKN NU Tegaskan Akan 'Perangi' Abu Janda, Arief Munandar: Padahal Dia Sebut Dirinya Warga Nahdiyyin

Namun, pada akhirnya sang juara bertahan ini berhasil kembali ke jalur kemenangan dengan cara yang mengesankan di London.
 
Gol-gol dari Liverpool dicetak oleh Roberto Firmino, Trend Alexander-Arnold, dan Sadio Mane. Sementara, Tottenham hanya mampu membalasnya sekali lewat Pierre Hojbjerg.
 
Pemain bek sayap Liverpool pun dinobatkan sebagai ­man of the match pada pertandingan kali ini, seperti dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari sky sports Jumat, 29 Januari 2021.
 
Tuan rumah dipaksa bermain ekstra keras meladeni Liverpool kali ini, anak asuh Jose Mourinho terpaksa harus kehilangan striker andalannya, Harry Kane yang cedera pada laga ini.

Baca Juga: Napoli Lolos ke Semifinal Usai Bungkam Spezia, Gennaro Gattuso Justru Bahas Pengunduran Diri 

Jose Mourinho pun membeberkan lebih lanjut, bahwa  banyaknya kesalahan individu yang tidak penting menyebabkan Tottenham kalah.
 
“Penampilannya sangat dipengaruhi oleh kesalahan individu di pertahanan. Tim ini sangat solid. Tim sangat percaya diri. Dan di babak pertama, kami membuat tiga kesalahan di lini pertahanan dari individu,” ujar Mourinho.
 
Sementara itu, Jurgen Klopp menilai kemenangan atas Tottenham kali ini dirasa sangat penting demi kepercayaan diri anak asuhnya.
 
“Apa yang saya lihat hari ini, ini bukan tentang bentuk atau bentuk, itu tentang siapa kami. Jadi itulah kami. Terutama babak kedua hari ini, itulah kami,” kata Juergen Klopp.

Baca Juga: Warga Berkerumun Ingin Tonton Langsung Amanda Manopo Cs, Polres Bogor Terpaksa Bubarkan Syuting Ikatan Cinta

“Itu adalah pertarungan besar dan (kami bermain) sepak bola, jelas di atas itu. Saya tidak tahu jumlahnya tetapi saya pikir selain beberapa menit di babak pertama, saya tidak ingat mereka memiliki banyak kesempatan bola,” sambungnya.
 
Ia pun menambahkan bahwa Tottenham selalu berbahaya dengan kecepatannya dalam menyerang.
 
“Tapi kemudian mereka selalu cukup cepat dan menyerang balik dan kami bertahan dengan sangat baik. Tapi itu hanya penampilan yang bagus,” tuturnya.***

Editor: M Bayu Pratama

Sumber: Sky Sports


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x