Kompetisi Liga Champions Berubah Seiring Kemunculan Liga Super Eropa, Tidak Ada Lagi Format Grup

- 21 April 2021, 08:58 WIB
UEFA resmi mengubah format kompetisi Liga Champions dari format grup menjadi liga tunggal yang diikuti 36 klub.
UEFA resmi mengubah format kompetisi Liga Champions dari format grup menjadi liga tunggal yang diikuti 36 klub. /UEFA

Jatah kedua, diberikan kepada juara liga domestik dengan nilai koefisien klub tertinggi di antara juara-juara lokal yang tidak mendapat tiket putaran final Liga Champions.

Jatah ketiga dan keempat, diberikan kepada dua klub yang punya nilai koefisiensi tertinggi yang gagal meraih tiket Liga Champions, tetapi memperoleh tiket Liga Eropa atau Liga Conference.

Setiap tim tidak lagi berhadapan satu sama lain dua kali kandang-tandang dalam fase penyisihan, melainkan bertanding 10 kali melawan 10 tim berbeda, separuhnya dimainkan di kandang dan sisanya tandang.

Nantinya setelah setiap tim main 10 kali, delapan tim peringkat teratas akan otomatis lolos ke babak 16 besar.

Baca Juga: Anies Baswedan Berhasil Tingkatkan IPM, Haikal Hassan: Di Mata Pembencinya, Tetap Saja Itu Bukan Prestasi 

Kemudian tim peringkat kesembilan sampai dengan ke-24 akan memasuki putaran playoff untuk menentukan delapan tim 16 besar lainnya.

Sedangkan tim peringkat ke-25 hingga juru kunci akan tersingkir dari kompetisi Eropa musim tersebut dan tidak ada jatah otomatis masuk ke Liga Europa.

Mulai putaran 16 besar, format kompetisi akan tetap menggunakan babak gugur yang berlaku saat ini.

UEFA menyatakan format liga tunggal dengan aturan serupa di atas akan juga diberlakukan secara berkala untuk Liga Eropa dan Liga Conference, kompetisi kasta ketiga Eropa yang rencananya mulai bergulir musim 2021/2022.***

Halaman:

Editor: M Bayu Pratama

Sumber: UEFA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x