PBSI Rilis Daftar Nama Skuad Timnas Indonesia di Ajang Sudirman Cup: Turunkan 20 Pemain Terbaik

- 13 September 2021, 21:00 WIB
PBSI merilis 20 nama pebulutangkis yang masuk dalam daftar pemain Timnas Indonesia di ajang Sudirman Cup di Finlandia akhir September.
PBSI merilis 20 nama pebulutangkis yang masuk dalam daftar pemain Timnas Indonesia di ajang Sudirman Cup di Finlandia akhir September. /ANTARA/Sigid Kurniawan

PR BEKASI - Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PBSI) sangat serius mempersiapkan skuad Timnas Indonesia bulutangkis dalam gelaran Sudirman Cup 2021 di Finlandia.

PBSI sejatinya ingin mengembalikan lambang supremasi ajang beregu campuran ini ke Tanah Air Indonesia setelah sekian lama.

Demi memulai langkah tersebut, PBSI telah resmi merilis skuad Merah-Putih terbaik demi meraih hasil terbaik di Piala Sudirman 2021.

Baca Juga: Jelang Piala Sudirman 2021, Tim Bulu Tangkis Indonesia Siapkan Program Khusus 

Hal tersebut dikatakan langsung oleh Rionny Mainaky selaku Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PP PBSI.

"Untuk tim Sudirman Cup ini memang dasarnya sudah dipilih dari pemain-pemain terbaik,” katanya, dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari situs resmi PBSI.

Pemilihan atlet terbaik yang membela Tim Bulutangkis Indonesia ini tentunya telah dipilih secara matang oleh tim pelatih.

“Kami melihat kesiapan mereka baik di latihan maupun di simulasi lalu. Memang ada pemain yang tidak menang di simulasi,” ujarnya.

Baca Juga: PBSI Gelar Simulasi Tanding Beregu, Serius Menyongsong Piala Sudirman Sekaligus Piala Thomas dan Uber 

Halaman:

Editor: M Bayu Pratama

Sumber: PBSI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x