3 Klub Eredivisie Meminta agar Kompetisi Musim Ini Dibatalkan

- 3 April 2020, 22:17 WIB
AJAX Amsterdam meminta pihak Eredivisie Belanda untuk menghentikan kompetisi musim ini.*
AJAX Amsterdam meminta pihak Eredivisie Belanda untuk menghentikan kompetisi musim ini.* /Instagram Ajax Amsterdam/

PIKIRAN RAKYAT - Secara mengejutkan, Kamis, 2 April 2020 pihak Liga Pro Belgia secara resmi menghentikan jalannya kompetisi musim 2019/2020 dengan menetapkan Club Brugge yang telah unggul 15 poin sebagai juaranya.

Beberapa jam setelah keputusan tersebut, dikabarkan dua klub besar Eredivisie Belanda meminta hal itu ditempuh juga oleh otoritas tertinggi di negara tersebut.

Dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari Antara, dua klub tersebut yakni PSV Eindhoven dan AZ Alkmaar yang mengamini permintaan juara bertahan Ajax Amsterdam.

Sebelumnya, pihak Ajax melalui Direktur Teknik Marc Overmars menyuarakan pembatalan kompetisi musim ini.

Baca Juga: Olimpiade Resmi Ditunda, Pelatih Ganda Putera Siapkan Program Khusus 

Hal itu dilakukan Marc Overmars setelah otoritas tertinggi sepakbola Belanda KNVB memutuskan akan menyelesaikan kompetisi sekalipun paling cepat digelar pada pertengahan Juni.

Namun, pada Rabu 1 April kemarin pihak KNVB telah menyatakan akan mengikuti keputusan UEFA perihal menyelesaikan musim ini.

"Kami melihat situasi virus corona yang saat ini sangat memprihatinkan dan menganggap dengan menyelesaikan sisa musim di stadion secara tertutup adalah keputusan yang tidak relevan," kata Direktur Teknik AZ Alkmaar, Robert Eenhoorn.

"Ditambah lagi masih banyak ketidakpastian menyangkut bagaimana wabah virus ini akan terus berkembang.

Halaman:

Editor: M Bayu Pratama

Sumber: Permenpan RB


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x