Media Asing Juluki Egy Maulana Vikri sebagai Lionel Messi Indonesia: Dia Pemain Luar Biasa

- 3 Februari 2022, 18:27 WIB
Pemain muda Indonesia, Egy Maulana Vikri, mendapatkan julukan “Lionel Messi Indonesia” dari media asing asal Inggris, The Sun.
Pemain muda Indonesia, Egy Maulana Vikri, mendapatkan julukan “Lionel Messi Indonesia” dari media asing asal Inggris, The Sun. /Instagram @egymaulanavikri

PR BEKASI – Nama pemain muda Indonesia yang berkarier di Eropa, Egy Maulana Vikri, kembali menjadi sorotan warganet.

Baru-baru ini, media asing asal Inggris, The Sun. menyebut pemain kelahiran Medan, 7 Juli 2000 tersebut dengan julukan “Lionel Messi Indonesia”.

Diketahui, Egy Maulana Vikri sudah membela Tim Nasional (Timnas) Sepak Bola Indonesia sejak usia 16 tahun.

Namanya baru benar-benar mencuat saat membela Timnas Indonesia U19 dalam kurun waktu 2017-2018.

Baca Juga: Latihan Perang Bersama Israel, Arab Saudi Diduga Akan Gabung Kesepakatan Abraham

Selama membela Timnas U19, Egy mencatat performa apik dengan mencetak 16 gol dari 15 laga.

Hal tersebut sontak membuat The Sun memberikannya gelar sebagai penerus Lionel Messi dari Indonesia.

Menurut media Inggris tersebut, Egy merupakan pemain muda yang sangat luar biasa.

“Dalam usianya yang baru menginjak 21 tahun, Egy Maulana Vikri sudah menunjukkan bahwa dia adalah seorang pemain internasional yang luar biasa,” katanya.

Baca Juga: Misteri One Piece 1039, Potensi Awakening Gomu-Gomu no Mi Milik Luffy Bisa Ciptakan Ras Raksasa

Media itu menambahkan bahwa penampilan apik pemain keturunan Belanda tersebut selama membela Timnas U19 telah menarik banyak perhatian klub besar di Eropa.

Di awal kariernya, Egy bergabung dengan klub asal Polandia, Lechia Gdansk, pada 2018 lalu.

Meskipun tampil apik di tim cadangan, pria itu tidak dapat menunjukkan performa secara maksimal karena tidak terlalu banyak mendapat menit bermain, hanya tampil di sepuluh pertandingan

“Dia memilih membela Lechia Gdansk sebagai klub profesional pertamanya,” tulisnya, dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari The Sun, Kamis, 3 Februari 2022.

Baca Juga: China Larang Series Bertema Bromance seperti ‘The Untamed’ atau ‘World of Honour’

Dia tampil mengesankan di tim cadangan dengan mencetak 12 gol dari 14 pertandingan. Akan tetapi (hal itu)belum bisa memberikan permainan maksimalnya di tim senior,” tulis The Sun.

Meskipun kurang memberikan kontribusi maksimal saat membela Lechia Gdanks, namun Egy Maulana Vikri berhasil membawa klub tersebut meraih satu gelar Piala Polandia dan Piala Super Polandia.

Setelah tiga tahun membela Lechia Gdanks, ia bergabung dengan klub asal Slovakia, FK Senica.

Baca Juga: Spoiler Jujutsu Kaisen 174, Yuta Tunjukkan Taringnya, Bersumpah Selamatkan Gojo dan Bunuh Kenjaku

Di FK Senica, dirinya lebih banyak mendapatkan kesempatan bermain dan berhasil membuktikan para pengamat sepak bola sebagai pemain masa depan.

Sejak membela FK Senica pada 2021 lalu, Egy telah berhasil mencetak dua gol dari 13 penampilan yang dia jalani.

Tak hanya itu, kehadiran dirinya di FK Senica disebut juga menaikkan pamor klub kecil itu di luar negara itu khususnya di Asia.***

Editor: Akhmad Jauhari

Sumber: The Sun


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x