AC Milan Unggul 2-1 Atas Rival Inter Milan di Derby Milan, Hasil Laga Tak Mengubah Posisi Puncak

- 7 Februari 2022, 09:04 WIB
Artikel ini menyajikan hasil laga Inter Milan vs AC Milan di Liga Italia Serie A.
Artikel ini menyajikan hasil laga Inter Milan vs AC Milan di Liga Italia Serie A. /Instagram @acmilan

PR BEKASI - AC Milan berhasil meraih kemenangan 2-1 atas rival sekotanya, Inter Milan.

Klub AC Milan membuat Inter Milan mengakui kekalahan mereka dalam pertandingan Serie A pada hari Sabtu, 5 Februari 2022.

Awalnya Inter Milan unggul lebih dahulu atas AC Milan melalui kaki Ivan Perisic pada menit ke-38.

AC Milan harus kehilangan satu pemain mereka setelah Theo Hernandez mendapat kartu merah pada tambahan waktu babak kedua.

Baca Juga: Spoiler One Piece 1040, Kaido Berhasil Dikalahkan, 4 Orang yang Akan Jadi Musuh Terakhir Luffy Terungkap

Saat itu mereka bergerak lebih agresif dan menekan pertahanan Inter Milan.

Alhasil AC Milan berhasil memecah kebuntuan melalui aksi gemilang Giroud pada menit ke-75.

Tak berselang lama dalam waktu 4 menit, Giroud pada menit ke-79 kembali mencetak gol dan membalikkan keadaan atas Inter Milan.

Giroud telah mencetak 8 gol dalam setiap kompetisi AC Milan.

Baca Juga: Spoiler Ikatan Cinta 7 Februari 2022: Hukuman Setimpal Didapat Iqbal, Jessica Tertawa di Persidangan

Malam itu Giroud telah dipilih sebagai starter untuk menggantikan Zlatan Ibrahimovic yang tengah cedera.

“Saya sedikit frustrasi di babak pertama sebagai eluruh tim, karena kami tidak bermain bagus dan kami tahu itu,” kata Giroud.

Giroud juga menambahkan bahwa AC Milan telah kembali bangkit pada babak kedua.

“Setelah jeda, kami menunjukkan semangat tim yang hebat. Kami kembali!" ujarnya.

Baca Juga: Niat Puasa Rajab 2022 Lengkap dengan Makna dan Hukum Puasa Rajab

Namun, kekalahan Inter Milan atas AC Milan justru tidak mermengubah ubah posisi Inter di puncak klasemen sementara Seri A.

Inter Milan masih berada di puncak dengan koleksi 53 poin, unggul 1 poin dari rival mereka, AC Milan.

Inter masih menyisakan satu pertandingan lagi yang belum mereka hadapi, dikutip PikiranRakyat-Bekasi.com dari Khaama.com tanggal 6 Februari 2022.***

Editor: Akhmad Jauhari

Sumber: Khaama Press


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x