Tercatat Jadi Legenda Baru Bulu Tangkis Indonesia, Liliyana Natsir Terima Peghargaan 'Hall of Fame' BWF

- 18 Juni 2022, 15:32 WIB
Liliyana Natsir dapat pernghargaan BWF Hall of Fame.
Liliyana Natsir dapat pernghargaan BWF Hall of Fame. /Dessi Jane Granular/

PR BEKASI – Federasi Badminton Dunia (BWF) memberikan penghormatan kepada mantan pebulu tangkis Indonesia Liliyana Natsir atas kontribusi dan dedikasinya selama berkarir sebagai atlet.

Dapat diketahui Liliyana tercatat sebagai legenda bulutangkis Tim Indonesia kesepuluh yang masuk BWF Hall of Fame mengikuti Rudy Hartono, Dick Sudirman, Christian Hadinata, Liem Swie King, Susy Susanti, Tjun Tjun, Johan Wahjudi, Rexy Mainaky, dan Ricky Subagja.

Selain itu juga merupakan atlet bulutangkis perempuan kedua setelah Susy Susanti yang secara resmi masuk ke dalam daftar kehormatan BWF Hall of Fame.

Penyerahan piagam kehormatan ini diberikan oleh Anggota Dewan BWF Bambang Roedyanto dalam seremoni di Istora Gelora Bung Karno pada 18 Juni 2022 di sela penyelenggaraan Indonesia Open 2022.

Baca Juga: Jadwal Final Badminton Asia Championship Hari Ini Minggu 1 Mei 2022, Ada Jojo dan Pram Yere Live di TVRI

Bagi Liliyana penghargaan BWF Hall of Fame ini memiliki makna yang besar, dedikasi yang telah ia torehkan selama menjadi atlet dihargai dan diakui bukan hanya di Indonesia tetapi juga hingga mata dunia.

"Dan walaupun saya sudah pensiun tapi saya masih menerima penghargaan dan dihargai," ujar Liliyana.

Dia juga berharap dengan penghargaan tersebut dapat memotivasi atlet-atlet muda saat ini untuk terus berjuang dan menorehkan prestasi yang membanggakan untuk negeri, dikutip PikiranRakyat-Bekasi.com dari laman Antara.

Liliyana juga mengira bahwa penghargaan ini akan diberikan juga kepada pasangan mainnya kala itu Tontowi atau yang disapa Owi dan berharap Owi yang berikutnya mendapatkan penghargaan.

Halaman:

Editor: Nicolaus Ade Prasetyo

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x