Jelang Pertandingan Pertama Persib Bandung di Liga 1 Musim 2022-2023, Robert Alberts: Laga Pertama Akan Sulit

- 21 Juli 2022, 18:10 WIB
Robert Rene Alberts Pelatih Persib Bandung.
Robert Rene Alberts Pelatih Persib Bandung. /Twitter @persib

PR BEKASI – Persib Bandung sebelumnya harus mengakhiri turnamen pramusim Piala Presiden 2022 dengan hasil yang kurang memuaskan.

Dimana tim berjuluk Maung Bandung tersebut harus tersingkir di babak perempat final Piala Presiden 2022 saat melawan PSS Sleman.

Saat itu, pertandingan di babak perempat final Piala Presiden 2022 diselenggarakan di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung Jumat, 1 Juli 2022 lalu.

Pertandingan tersebut harus diakhiri melalui drama adu penalti dan Persib Bandung harus mengakui kekalahan atas PSS Sleman dengan skor akhir 2-4.

Baca Juga: Jelang One Piece 1054: Bajak Laut Topi Jerami Akan Bertambah Pasukan, 7 Karakter Ini Berpotensi Bergabung

Jelang pertandingan perdana bagi Persib Bandung di Liga 1 musim 2022-2023, dimana mereka harus bertandang melawan tuan rumah Bhayangkara FC.

Robert Rene Alberts pelatih kepala dari Persib Bandung mengatakan bahwa, dalam pertandingan di laga pertama selalu dijalani kesulitan oleh Maung Bandung.

Pelatih asal Belanda tersebut mengungkapkan bahwa para pemain kerap mengalami gugup karena pada pertandingan di laga yang pertama selalu menentukan untuk menuju pertandingan selanjutnya.

“Laga pertama di setiap liga di dunia, setiap tim selalu (sulit). Semua pemain penasaran, gugup dan yang paling penting kami merasa nyaman, merasa percaya diri untuk menghadapi Bhayangkara FC demi hasil terbaik,” kata Robert Rene Alberts, dikutip PikiranRakyat-Bekasi.com dari laman resmi milik PT. LIB.

Halaman:

Editor: Nopsi Marga

Sumber: Ligaindonesiabaru


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x