Line Up dan Head to Head Pertandingan Bali United FC Vs RANS Nusantara FC Liga 1 2022-2023, LIVE Indosiar

- 4 Agustus 2022, 20:16 WIB
Berikut link live streaming pertandingan Bali United vs Rans Cilegon FC di laga Liga 1 hari ini, 4 Agustus 2022 pukul 20.30 WIB.
Berikut link live streaming pertandingan Bali United vs Rans Cilegon FC di laga Liga 1 hari ini, 4 Agustus 2022 pukul 20.30 WIB. /Vidio

PR BEKASI – Bali United FC dan RANS Nusantara FC akan saling berhadapan di pekan ketiga BRI Liga 1 musim 2022-2023.

Kedua tim tersebut akan saling mengalahkan di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Kamis, 04 Agustus 2022 pada pukul 20.30 WIB.

Tuan rumah Bali United FC sedang dalam performa yang kurang baik pasalnya dalam dua pertandingan terakhir yang sudah dijalani tim berjuluk Serdadu Tridatu dimana hanya berhasil meraih satu kemenangan dan satu hasil kekalahan.

Pada pertandingan perdana kompetisi BRI Liga 1 musim 2022-2023 Bali United FC berhasil mengalahkan Persija Jakarta dengan skor akhir 1-0.

Baca Juga: Link Streaming Indosiar Malam Ini: RANS NUsantara FC vs Bali United di Liga 1, Kick Off Sebentar Lagi

Kemudian pada pertandingan di pekan kedua Serdadu Tridatu harus menelan kekalahan atas tuan rumah PSM Makassar dengan skor akhir 0-2.

Pelatih kepala dari Bali United FC yaitu Stefano Cugurra berharap anak asuhnya dapat kembali berhasil meraih kemenangan saat melawan RANS Nusantara FC di pekan ketiga.

"Pertandingan ketiga nanti kami lawan Rans FC di rumah sendiri. Kami sudah main satu kali di sini lawan Persija. Kami bermain bagus dan menang lawan Persija. Mudah-mudahan nanti hasilnya sama waktu lawan Rans," tutur Stefano Cugurra.

Pelatih yang biasa disapa Teco tersebut berharap dengan kehadiran ribuan suporter mereka yang datang langsung ke stadion dapat membuat anak asuhnya untuk bisa tampil lebih termotivasi lagi dan semakin bersemangat agar bisa meraih poin maksimal.

Baca Juga: Bali United FC Incar Kemenangan di Kandang Sendiri Jelang Hadapi RANS Nusantara FC di BRI Liga 1

"Saya pikir pertandingannya akan berjalan sangat menarik. Semoga suporter banyak yang datang ke stadion untuk beri semangat ke Bali United. Mereka harus beri pressure untuk pemain Rans FC," tutupnya.

Sedangkan lawannya, yaitu RANS Nusantara FC cukup percaya diri untuk menghadapi Bali United FC dan bertekad mencuri poin penuh.

Sebelumnya tim berjuluk The Phoenix merupakan klub promosi di kompetisi BRI Liga 1 musim 2022-2023, setelah sebelumnya bermain di kompetisi Liga 2 musim lalu.

"Materi pemain Bali United dengan tim kami itu berbeda. Tapi saya katakan kepada pemain, 'Bali bisa kalah'. Itu sudah diperlihatkan. Artinya para pemain saya bisa ada kemungkinan melakukan hal itu juga," kata Rahmad Darmawan pelatih RANS Nusantara FC.

Baca Juga: PSS Sleman Siap Hadapi Arema FC di Pekan Ketiga Liga 1, Dewanto: Kami Mohon Doa

Pelatih berusia 55 tahun tersebut mengatakan bahwa konsentrasi para pemain menjadi salah satu faktor penting untuk bisa memenangkan pertandingan dan mencuri poin penuh.

"Yang penting adalah, pemain mengurangi kesalahan-kesalahan yang mereka buat saat bertahan. Kami mewaspadai itu, pemain sudah diinstruksikan untuk mengurangi kesalahan karena itu akan sangat membahayakan," sambungnya.

Pelatih yang biasa disapa RD tersebut sudah melakukan beberapa evaluasi jelang menghadapi Bali United FC di pekan ketiga.

"Di latihan kami sudah coba mengantisipasi hal-hal semacam itu. Dan tentu saja dibutuhkan kerja keras dari seluruh pemain di pertandingan nanti," tutup mantan pelatih PS. Barito Putera.

Baca Juga: RANS Nusantara FC Percaya Diri Jelang Menghadapi Bali United FC di Pekan Ketiga BRI Liga 1 musim 2022-2023

Kedua tim sama-sama sangat berambisi untuk mengamankan tiga poin penuh agar bisa kembali membangun momentum yang bagus pada pertandingan selanjutnya di kompetisi BRI Liga 1 musim 2022-2023.

Pertandingan Bali United FC melawan RANS Nusantara FC tentunya akan sangat menarik untuk dapat kita saksikan secara bersama melalui siaran langsung Indosiar dan juga dapat melalui Live streaming di vidio.com.

Line Up Bali United FC dan Line Up RANS Nusantara FC, dikutip PikiranRakyat-Bekasi.com dari Instagram @liga1match.

Line UP Bali United FC:

Pelatih: Stefano Cugurra

· Nadeo Winata

· Haudi

· Ricky Fajrin

· W. Pacheco

· Nouri

· Eber Bessa

· Fadil (C)

· N. Setiawan

· Spasojevic

· Privat

· Yabes Roni

Baca Juga: BRI Liga 1: 21 Pemain PSS Sleman Bertolak Menuju Malang, Berikut Link Live Streaming Indosiar dan Vidio

Line UP RANS Nusantara FC:

Pelatih: Rahmad Darmawan

· Hendrawan W

· Ady S. (C)

· Edo. F

· O.K. John

· V. Sallinas

· Arthur B

· Makan Konate

· Maruoka

· David Laly

· Jujun Junaedi

· Septian Bagaskara

 

Pertandingan tersebut juga dapat disaksikan secara live streaming melalui Vidio.com, berikut ini adalah link live streaming pertandingan Bali United FC melawan RANS Nusantara FC di kompetisi BRI Liga 1 musim 2022-2023  https://www.vidio.com/live/9312-bri-liga-1.

Disclaimer: Link live streaming Liga 1 musim 2022-2023 pertandingan Bali United FC melawan RANS Nusantara FC hanya informasi bagi pembaca, PikiranRakyat-Bekasi.com tidak bertanggung jawab atas kualitas siaran atau perubahan jadwal yang bisa terjadi sewaktu-waktu. Setiap penyedia layanan streaming memiliki ketentuan yang mesti ditaati.

Editor: Nicolaus Ade Prasetyo

Sumber: Instagram @liga1match


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x