Persipura Jayapura Kembali Latihan Jelang Liga 1, Jacksen F. Tiago: Tiga Orang Cedera

- 30 Agustus 2020, 12:00 WIB
Persipura Jayapura menjalani latihan jelang bergulirnya kembali kompetisi Liga 1 Indonesia pada Oktober 2020
Persipura Jayapura menjalani latihan jelang bergulirnya kembali kompetisi Liga 1 Indonesia pada Oktober 2020 /Instagram Persipura Jayapura

PR Bekasi – Persipura Jayapura mulai menjalani latihan terpusat di Batu, Malang pada 21 Agustus 2020. Latihan tersebut dilakukan untuk persiapan menghadapi Liga 1 Indonesia yang rencananya akan kembali bergulir pada 1 Oktober 2020 nanti.

Pelatih Persipura, Jacksen F. Tiago mengonfirmasi pada bahwa tiga pemain kuncinya mengalami cedera saat latihan bersama di Batu, Malang.

Pernyataan tersebut disampaikan dalam wawancara Jacksen F. Tiago yang diunggah melalui akun Instragram resmi klub Persipura Jayapura (@persipura1963).

Baca Juga: Dorong Minat Baca Mahasiswa yang Rendah, Perpustakaan Digital Diharapkan Jadi Solusi 

Dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari akun resmi Instagram Persipura Jayapura pada 30 Agustus 2020, ketiga pemain yang mengalami cedera menurut penuturan Jacksen F. Thiago adalah Boaz Solossa, Ricardo Salampessy, dan Imanuel Rumbiak.

"Mereka mengalami cedera dalam beberapa kali latihan. Kalau ada (cedera) Ricardo seperti hernia, kalau Boci (Boaz Solossa) merasakan di lutut, dan Manu (Imanuel Rumbiak) paha besar," ujar Jacksen.

Mereka pun akan berlatih secara terpisah dan proses pemulihannya akan dipantau langsung dokter tim. Ia berharap ketiganya segera lekas pulih agar bisa mempersiapkan diri menghadapi lanjutan Liga 1.

"Semoga mereka bisa bergabung dengan tim dalam waktu dekat," kata dia.

Baca Juga: Mabes Polri Bantu Selidiki Penyerang Mapolsek Ciracas

Halaman:

Editor: M Bayu Pratama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x