Tips Melindungi WiFi Supaya Tetap Aman dan Tidak Mudah Dibobol, Simak Selengkapnya!

- 13 Oktober 2021, 17:08 WIB
Ilustrasi WiFi
Ilustrasi WiFi /Pixabay

PR BEKASI - Di masa kini terutama sejak masa pandemi Covid-19 merebak, semua kegiatan daring memerlukan koneksi WiFi yang stabil dan kencang.

Mulai dari WFH atau bekerja dari rumah, mengikuti kelas baik yang sedang bersekolah ataupun yang sudah kuliah, berbelanja kebutuhan bulanan dari aplikasi online, sampai bepergian.

Namun tetap saja ada beberapa oknum yang tidak bertanggung jawab yang seenaknya membobol WiFi yang ada di rumah sehingga jaringan melambat dan kegiatan daring yang seharusnya dapat dilakukan dengan cepat dan nyaman justru terkendala.

Baca Juga: Dituduh Maling WiFi, Warga Bekasi Dibacok Tetangganya Sendiri dengan Kapak

Karena hal yang disebutkan di atas, melindungi jaringan WiFi dari pembobol yang menumpang jaringan WiFi kita sangat penting agar aktivitas daring sehari-hari tidak terhambat atau terkendala.

Tetapi bagaimana cara melindungi jaringan WiFi yang dimiliki agar tidak mudah dibobol? Berikut ini cara-cara yang bisa dilakukan untuk melindungi WiFi rumah dilansir Pikiranrakyat-Bekasi.com dari berbagai cumber.

Baca Juga: Demi Mendapat Internet Gratis 18 Tahun, Ayah Ini Rela Namai Anaknya dengan Merek Perusahaan WiFi

Gunakan Aplikasi

Gunakan aplikasi yang tersedia pada perangkat Windows, Mac, atau Android Anda untuk mengidentifikasi perangkat-perangkat tak dikenal yang berusaha untuk terhubung dengan WiFi Anda.

Setelah Anda menemukan perangkat-perangkat tersebut, langsung blokir dari WiFi Anda sehingga mereka tidak dapat mengakses WiFi Anda melalui perangkat tersebut.

Periksa IP address tak dikenal yang terhubung dengan WiFi

Anda juga bisa mendeteksi perangkat tak dikenal yang terhubung dengan WiFi Anda melalui website router WiFi Anda yang telah disediakan secara gratis oleh provider Anda.

Untuk website ini Anda bisa langsung tanyakan kepada provider WiFi Anda.

Baca Juga: Bantu Pelajar yang Kesulitan Ekonomi di Tengah Pandemi, Walikota Jaksel Sediakan WiFi di 1.415 Titik

Buka website router yang telah disediakan melalui perangkat Anda lalu login dengan username dan password yang telah Anda buat.

Setelah itu, periksa apakah ada IP address yang tidak Anda kenali di daftar perangkat yang terhubung dengan WiFi Anda.

Jika Anda menemui IP address atau perangkat yang Anda tidak kenali, Anda bisa langsung melaporkannya ke provider WiFi Anda atau memblokir IP address tersebut.

Baca Juga: Tak Ingin Siswanya Kesulitan karena PJJ, Pemkot Bekasi Siapkan WiFi di 244 Titik

Gunakan password WiFi yang kuat

Menggunakan kombinasi password yang kuat seperti gabungan huruf besar, huruf kecil, angka, dan tanda baca dapat memperkuat password WiFi sehingga lebih sulit dibobol.

Hindari penggunaan kombinasi password yang mudah ditebak seperti tanggal lahir, nama lengkap, benda atau hewan kesukaan, atau nama orang terdekat.

Alasannya adalah bila pembobol WiFi merupakan orang yang mengenal Anda dengan baik, kemungkinan besar orang tersebut dapat menebak password WiFi Anda dengan mudah.

Baca Juga: Permudah Siswa dalam Pembelajaran Jarak Jauh, Masjid Diminta untuk Pasang Wifi

Gunakan enkripsi WPA2

Gunakan Enkripsi WPA2 (WiFi Protected Access 2) untuk melindungi WiFi Anda. Bila tidak ada WPA2, WEP (Wired Equivalent Privacy) atau WPA generasi sebelumnya juga dapat digunakan.

Namun, usahakan untuk menggunakan WPA2 karena WPA generasi terbaru ini dinilai sebagai metode enkripsi yang paling aman untuk WiFi pada saat ini.

Ganti SSID WiFi menjadi lebih unik

SSID atau yang dikenal juga sebagai Service Set Identifier adalah nama dari jaringan WiFi yang Anda gunakan.

Penggunaan SSID yang unik bisa menyulitkan pembobol ketika membobol jaringan WiFi Anda.

Baca Juga: Badai Matahari Menuju Bumi Hari Ini, Sebabkan Pemadaman Listrik dan Internet di Seluruh Dunia

Matikan fitur WiFi protected setup (WPS) pada WiFi

WiFi Protected Setup atau disingkat sebagai WPS adalah metode pengamanan WiFi yang diciptakan sebelum adanya WPA.

WPS dahulu digunakan untuk menghubungkan router WiFi dengan perangkat seperti HP dan Laptop.

WPS sekarang dinilai kurang aman karena memiliki banyak celah dan pada masa sekarang sudah banyak aplikasi yang dapat membobol WiFi tanpa memerlukan password WiFi melalui celah keamanan WPS misalnya WiFi Warden.

Jadi sebisa mungkin matikan fitur WPS pada WiFi dan gunakan metode pengamanan yang lebih baik.

Baca Juga: Pemerintah India Matikan Sinyal dan Internet Selama 12 Jam, Cegah Kecurangan Menyontek Selama Ujian

Membatasi atau mem-block MAC address

MAC Address atau yang disebut juga dengan Media Access Control Address adalah alamat jaringan kode unik yang umumnya dimiliki setiap perangkat seperti HP dan laptop.

Nah, membatasi atau menyaring MAC address yang terhubung dengan router WiFI yang ada merupakan langkah yang paling ampuh dalam melindungi jaringan WiFi Anda.

Itu saja cara-cara melindungi WiFi supaya tetap aman dan tidak mudah dibobol. Selamat mencoba!***

Editor: Puji Fauziah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x