Ini Dia Fitur Aplikasi Absensi Online yang Tidak Ada di Jenis Absen Lainnya

- 25 Oktober 2021, 14:55 WIB
Karyawan WFH saat pandemi Covid-19 bisa dipantau kehadiran dan hal lainnya lewat aplikasi absensi online, ada banyak fitur lain.
Karyawan WFH saat pandemi Covid-19 bisa dipantau kehadiran dan hal lainnya lewat aplikasi absensi online, ada banyak fitur lain. /Pexels.com/Tima Miroshnichenko

1. Aplikasi Absensi Untuk Keseharian, Lembur Dan Perjalanan Dinas

Menggunakan aplikasi absensi online bisa digunakan untuk kebutuhan absensi kehadiran apa saja karena sangat fleksibel. Aplikasi absensi online ini bisa diatur untuk absensi harian, absensi lembur maupun absensi perjalanan dinas. Hanya menggunakan satu perangkat seperti smartphone karyawan bisa absen dengan mudah dan cepat dan untuk banyak keperluan.

2. Aplikasi Talenta by Mekari Membantu Memudahkan Anda Untuk Memanagement waktu

Selain karyawan yang dimudahkan karena bisa absen dengan mudah, cepat dan untuk banyak keperluan. HRD pun juga terbantu karena melalui aplikasi ini, kinerja karyawan tercatat dengan baik. Misalnya karyawan yang sedang lembur maka jam mulai lembur sampai selesai lembur akan terinput dengan akurat karena ada time tracker sehingga untuk masalah pembayaran lembur bisa tepat.

Baca Juga: Lagu Rock With You di Mini Album SEVENTEEN Bertajuk Attacca Sukses Dipasaran, Lampaui 500.000 Penjualan

Atau untuk karyawan yang sedang melakukan perjalanan dinas, tidak perlu absensi dulu ke kantor, namun menggunakan aplikasi absensi online, ia bisa absen dengan baik. Jadi HRD dimudahkan karena bisa memantau karyawan dengan baik pun karyawan bisa mudah dalam absen.

3. Pengajuan Izin Dan Cuti

Menggunakan absensi konvensional, mengajukan cuti dan izin masih menggunakan cara kuno. Menggunakan aplikasi absensi online, ada fitur pengajuan izin dan cuti yang bisa dilakukan dengan mudah. Dari aplikasi ini, HRD akan tahu bahwa kamu mengajukan cuti untuk kemudian disetujui atau ditolak. Pengajuan cuti tidak perlu dengan bertatap muka ataupun menuliskan cuti di kertas. Apalagi di saat WFH, kamu bisa dengan mudah mengajukan cuti hanya dari rumah menggunakan aplikasi absensi online ini. Cukup mudah, bukan?

Fitur yang cukup memudahkan karyawan lainya adalah fitur izin online yang membantu karyawan jika sedang ada halangan. Tidak perlu izin menggunakan aplikasi perpesanan pribadi, aplikasi absensi online dilengkapi dengan fitur izin yang membantu karyawan izin dengan mudah secara online. Jadi izin bisa dilakukan dari rumah saja menggunakan aplikasi ini.

Baca Juga: Fakta Menarik Gunung Sanggabuana Karawang, Mulai Viral Celana Dalam hingga Habitat Hewan Buas

Halaman:

Editor: Asytari Fauziah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x