Nintendo Switch Laris Manis, Penjualan di Seluruh Dunia Tembus 92 Juta Unit

- 10 November 2021, 12:11 WIB
Nintendo Switch laris manis di pasaran.
Nintendo Switch laris manis di pasaran. /Unsplash

PR BEKASI - Nintendo Switch berhasil menjadi konsol permainan terlaris sepanjang tahun 2021 ini.

Pasalnya, Nintendo Switch saat ini meraup penjualan hingga 92.87 unit di seluruh dunia.

Jumlah unit Nintendo Switch yang berhasil terjual ini berdasarkan laporan penjualan pada 1 April 2021 hingga 30 September 2021.

Baca Juga: Tampilkan Grafis dan Spesifikasi Tinggi, Nintendo Switch Akan Segera Rilis 2021 Mendatang

Tak hanya konsolnya, sebanyak 10 game Nintendo Switch juga laris manis dalam periode yang sama.

Game unggulan Nintendo Switch, The Legend of Zelda: Skyward Sword HD berhasil terjual 3.60 juta copy.

Selain itu, game New Pokeman Snap juga mencatat penjualan hingga 2.19 juta copy, sebagaimana dilansir PikiranRakyat-Bekasi.com dari Gematsu.

Baca Juga: Shoji Meguro Luncurkan Pengembangan Game Terbaru Guns Undarkness, Berikut Sinopsisnya

Sedikit penurunan penjualan jatuh pada game Mario Golf: Super Rush dengan total copy yang terjual sebanyak 1.94 juta.

Penjualan bersih untuk enam bulan pertama tahun fiskal turun 18,9 persen dibandingkan tahun lalu. Sedangkan laba kotor juga turun 14,1 persen dibandingkan tahun lalu.

Nikkei Asia melaporkan pada hari Selasa, 2 November 2021 bahwa perusahaan Nintendo hanya mampu merencanakan produksi sekitar 24 juta unit Nintendo Switch.

Baca Juga: Game BTS Siap Dirilis, HYBE Labels Umumkan Penggabungan Weverse dan V LIVE

Namun siapa sangka, penjualan game untuk konsol Nintendo Switch melonjak sekitar 20 persen dari perkiraan produksi yang direncanakan sebelumnya.

Sebelumnya, perusahaan Nintendo mengumumkan pada 29 Oktober 2021 bahwa mereka menutup kantornya di Redwood City, California dan Toronto, Ontario.

Lalu perusahaan memindahkan lebih banyak karyawan dari kantor cabang ke kantor utamanya di Redmond, Washington dan Vancouver, British Columbia.

Baca Juga: Shoji Meguro Luncurkan Pengembangan Game Terbaru Guns Undarkness, Berikut Sinopsisnya

Halaman:

Editor: Elfrida Chania S

Sumber: Gematsu.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x