2 Ponsel Canggih di Kelas Menengah Redmi Note 13 Series Hadir dengan Dukungan E SIM

- 1 Maret 2024, 10:25 WIB
Redmi Note 13 Series hadir dengan dukungan E SIM.
Redmi Note 13 Series hadir dengan dukungan E SIM. /Xiaomi

PATRIOT BEKASI - Pada era digital saat ini, kemajuan teknologi telekomunikasi semakin pesat. Salah satu inovasi yang semakin populer adalah teknologi E SIM (Embedded SIM).

Fitur tersebut biasanya terdapat di ponsel kelas flagship namun, untuk saat ini fitur tersebut mulai ada di smartphone kelas menengah.

Baru-baru ini Xiaomi Indonesia meluncurkan ponsel terbarunya Redmi Note 13 Series yang menawarkan lima varian dua diantaranya memiliki fitur E SIM yaitu Redmi Note 13 Pro 5G dan Redmi Note 13 Pro+ 5G.

Baca Juga: Kasus Curanmor hingga Korban Terseret di Cibitung Bekasi, Polisi Sudah Kantongi Ciri-Ciri Pelaku

Kedua ponsel tersebut hadir sebagai perwujudan dari kemajuan tersebut, dengan menyematkan dukungan E SIM pada ponsel-ponselnya. Artikel ini tim PikiranRakyat-PatriotBekasi.com menjelaskan tentang keunggulan dan manfaat e-SIM pada ponsel.

Apa itu E SIM?

E SIM, atau Embedded SIM, adalah teknologi kartu SIM terintegrasi langsung ke dalam perangkat, tanpa memerlukan fisik kartu SIM konvensional.

Pada Redmi Note 13 Pro 5G Series, kehadiran eSIM memungkinkan pengguna untuk mengelola dan mengaktifkan layanan seluler tanpa perlu memasukkan kartu fisik ke dalam slot.

Ini memberikan kenyamanan yang lebih tinggi dan membebaskan pengguna dari keterbatasan fisik kartu SIM tradisional.

Halaman:

Editor: M Hafni Ali


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x