Bocor Spesifikasi dan Render Infinix GT 20 Pro, Dilengkapi Kamera 108 MP

- 26 April 2024, 13:58 WIB
Bocoran spesifikasi dan juga render Infinix GT 20 Pro.
Bocoran spesifikasi dan juga render Infinix GT 20 Pro. /Motorola

PATRIOT BEKASI - Peluncuran Infinix GT 10 Pro pada tahun lalu dapat dikatakan cukup sukses, dan jenama tersebut kini memberikan sentuhan akhir pada penerusnya, Infinix GT 20 Pro.

Menurut bocoran, diperkirakan Infinix GT 20 Pro ini akan diresmikan di Riyadh, Arab Saudi, pada tanggal 28 April mendatang.

Di sisi lain, spesifikasi dari GT 20 Pro pun telah bocor, dilengkapi dengan tampilan render ponsel tersebut.

Versi render Infinix GT 20 Pro.
Versi render Infinix GT 20 Pro.

Ponsel ini dikabarkan dilengkapi layar sentuh AMOLED FHD+ 144 Hz 6,78 inci, SoC MediaTek Dimensity 8200 Ultimate, prosesor visual Pixelworks X5 Turbo, RAM 8/12GB, penyimpanan 256GB.

Lebih lanjut, Infinix GT 20 Pro juga mempunyai sistem tiga kamera belakang dengan kamera utama 108 MP, sensor dan dua tambahan 2 MP (mungkin makro dan kedalaman), serta kamera selfie 32 MP.

Ponsel ini akan memiliki sensor sidik jari dalam layar, speaker ganda bermerek JBL, peringkat IP54 untuk ketahanan terhadap debu dan percikan, desain yang sangat mengingatkan pada pendahulunya.

Sementara baterai yang disematkan ialah 5.000 mAh dengan dukungan untuk pengisian kabel cepat 45W.

Ia akan menjalankan Android 14 dengan Infinix XOS 14 di atasnya. Ukuran ponselnya 164 x 75 x 8,15 mm.

Halaman:

Editor: M Hafni Ali


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x