Perbandingan Spesifikasi Redmi 13 dan Redmi 12, Upgrade atau Downgrade?

- 6 Juni 2024, 07:55 WIB
Cek spesifikasi Redmi 13, upgrade atau downgrade dari Redmi 12?
Cek spesifikasi Redmi 13, upgrade atau downgrade dari Redmi 12? /Redmi/

Prosesor dan Memori

Redmi 12 ditenagai oleh prosesor MediaTek Helio G88, dipadukan dengan RAM 8GB dan penyimpanan internal dengan varian 128GB dan 256GB. Performanya cukup untuk kegiatan sehari-hari dan gaming ringan.

Disisi lain, Redmi 13 menggunakan prosesor yang lebih baru, Mediatek Helio G91 Ultra, dengan RAM 8GB dan penyimpanan internal 128GB dan 256GB.

Dalam hal performa, Redmi 13 menawarkan peningkatan yang cukup signifikan, menjadikannya pilihan yang lebih baik untuk pengguna yang membutuhkan kinerja tinggi.

Kamera

Redmi 12 dilengkapi dengan tiga kamera belakang dengan lensa utama 50 MP, f/1.8, kamera ultrawide 8 MP, f/2.2, dan kamera makro 2 MP, f/2.4. Dibagian depan memiliki kamera 8 MP, f/2.1 kamera tersebut dapat merekam video dengan resolusi 1080p@30fps,

Sedangkan Redmi 13 menawarkan kamera belakang ganda dengan lensa utama 108 MP, f/1.8 dan kamera makro 2 MP, f/2.4. Sedangkankan di bagian belakang memiliki lensa 13 MP, f/2.5 kamera tersebut dapat merekam video dengan resolusi 1080p@30fps.

Baterai dan Pengisian Daya

Redmi 12 memiliki kapasitas baterai 5.000mAh dengan dukungan pengisian cepat dengan kabel 18W, cukup untuk penggunaan seharian penuh dengan pengisian daya yang tidak terlalu cepat.

Di sisi lain, Redmi 13 memiliki kapasitas baterai 5030 mAh, sedikit lebih besar dibandingkan Redmi 12 serta dilengkapi fitur pengisian cepat dengan kabel 33W.

Halaman:

Editor: M Hafni Ali


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah