Info Loker Terbaru Agustus 2022: PT Kimia Farma Apotek Buka 2 Lowongan Kerja, Cek Selengkapnya

13 Agustus 2022, 12:02 WIB
Lowongan kerja di Kimia Farma Apotek. /Instagram @kemnaker

PR BEKASI - PT Kimia Farma Apotek saat ini membuka dua lowongan kerja untuk talenta muda di beberapa kota di Indonesia.

Simak terus untuk mengetahui informasi seputar lowongan kerja atau loker di bulan Agustus 2022 di portal Pikiran Rakyat Bekasi.

Lowongan kerja yang tersedia di PT Kimia Farma Apotek dicantaranya adalah sebagai Apoteker Pendamping dan Tenaga Teknis Kefarmasian.

Baca Juga: 45 Ide atau Rekomendasi Lomba 17 Agustus HUT RI ke 77, Dijamin Meriah!

Untuk lowongan kerja Apoteker Pendamping dan Tenaga Teknis Kefarmasian yang tersedia di PT Kimia Farma Apotek diutamakan lulusan minimal D3 Farmasi dan profesi Apoteker.

Sementara itu, untuk penempatan kerja bagi para pelamar PT Kimia Farma Apotek yaitu berlokasi di kota Bandung, Jakarta, dan Jember.

Adapun kualifikasi dan persyaratan keterampilan posisi yang dibutuhkan PT Kimia Farma Apotek sebagaimana dikutip PikiranRakyat-Bekasi.com dari instagram @kemnaker Sabtu, 13 Agustus 2022 sebagai berikut.

Baca Juga: Catat 2 Lokasi Vaksin Booster di Bekasi 13-14 Agustus 2022, Segera Cek Jadwal dan Syaratnya

Kualifikasi Umum Apoteker Pendamping:

- Pendidikan minimal Profesi Apoteker

- Memiliki STRA yang masih aktif

- Usia maksimal 27 tahun

Keterampilan dan Keahlian Kompetensi Kerja:

- Memiliki pemahaman farmasi klinis yang baik

- Memiliki pengetahuan dan pemahaman terkait Farmakologi

- Customer-Oriented

- Memiliki ketelitian dan keakuratan dalam bekerja

- Mampu bekerja dalam tim

- Memiliki kemampuan komunikasi yang baik

Penempatan: Bandung, Jakarta dan Jember
Batas Akhir Registrasi : 18 Agustus 2022

Baca Juga: Laporan Pelecehan Seksual Kepada Istri Ferdy Sambo Dihentikan karena Masuk Dalam Obstruction of Justice

Kualifikasi Umum Tenaga Teknis Kefarmasian:

- Pendidikan minimal D3 Farmasi

- Memiliki STRTTK yang masih aktif

- Usia Maksimal 27 tahun

Keterampilan dan Keahlian Kompetensi Kerja:

- Memiliki pemahaman mengenai produk farmasi

- Memiliki pengetahuan dan pemahaman terkait Farmakologi

- Customer-Oriented

- Memiliki kemampuan komunikasi yang baik

- Mampu bekerja di bawah tekanan dan speed execution

- Memiliki ketelitian dan keakuratan dalam pekerjaan

Baca Juga: Usai Pensiun Menjadi Skater, Yuzuru Hanyu Jadi YouTuber hingga Meraup Ribuan Subscriber

Penempatan: Jember dan sekitarnya
Batas Akhir Registrasi: 18 Agustus 2022

Segera siapkan data diri dan daftarkan diri Anda karena batas akhir registrasi pendaftaran paling lambat hingga tanggal 18 Agustus 2022.

Informasi resmi dan pemanggilan seleksi hanya melalui website resmi https://rekrutmen.kimiafarma.co.id dan email rekrutmen kimiafarma.co.id.

Itulah informasi lowongan kerja terbaru yang tersedia dalam waktu terbatas dan statusnya bisa berubah sewaktu-waktu. Info lebih lanjut kunjungi IG @lifeatkf***

Editor: Nopsi Marga

Sumber: Instagram @kemnaker

Tags

Terkini

Terpopuler