Info Loker Lulusan SMA Sederajat: Dennys Boga Indonesia Buka Lowongan, Cek Posisi yang Dibutuhkan

- 18 Juni 2022, 17:48 WIB
Perusahaan F&B Dennys Boga Indonesia membuka lowongan lulusan SMA.
Perusahaan F&B Dennys Boga Indonesia membuka lowongan lulusan SMA. /Anna Tarazevich./Pexels/

PR BEKASI - Bagi Anda yang sedang mencari lowongan pekerjaan wilayah Jakarta dan sekitarnya.

Kini perusahaan F&B Dennys Boga Indonesia sedang membuka lowongan pekerjaan untuk mengisi posisi yang sedang dibutuhkan.

Adapun penempatan lokasi pekerjaan yaitu di Kebayoran Lama, Jakarta Selatan.

Dikutip PikiranRakyat-Bekasi.com dari akun Instagram kemnaker Sabtu, 18 Juni 2022 sebagaimana tertulis lowongan tersebut.

Baca Juga: Info Loker 2022: PT Pratama Abadi Industri Buka Lowongan Kerja Lulusan SMA - S1, Simak Cara Daftarnya

"Dennys Boga Indonesia membuka kesempatan bagimu untuk mengisi formasi yang tersedia.

Info lebih lanjut kunjungi website karirhub.kemnaker.go.id

Ayo buruan siapkan diri dan daftarkan diri Rekanaker segera!

Jangan lupa mention teman, tetangga, dan saudaramu agar mereka tahu informasi baik ini.

Selamat berjuang!," tulisnya.

Baca Juga: Info Loker 2022: PT Pratama Abadi Industri Buka Lowongan Kerja Lulusan SMA - S1, Simak Cara Daftarnya

Adapun lowongan tersebut untuk mengisi posisi sebagai Crew Service

Sementara persyaratan kualifikasi bagi pelamar yang dikutip PikiranRakyat-Bekasi.com dari akun Instagram @kemnaker:

1. Laki-laki atau perempuan, usia maksimal 25 tahun

2. Pendidikan minimal SMA Sederajat

3. Tinggi badan minimal 158 hingga 165 cm

4. Memiliki pengalaman khusus dalam F & B

5. Mampu berbahasa inggris minimal pasif

6. Bersedia bekerja shift dan di hari weekend

Baca Juga: Info Loker untuk Staf HR Officer di PT Sumitomo Wiring System Batam Indonesia, Cek Syarat Kualifikasinya

Adapun deskripsi pekerjaan diantaranya:

- Menyiapkan produk pra olahan dan setengah jadi sesuai petunjuk

- Menjual semua produk makanan dan minuman

- Mengatur meja dan menerima pesanan dan menangani pelanggan

- Menangani keluhan pelanggan, mengenai tagihan mereka kas kecil dan kas harian, memastikan kas benar, persiapan voucher.

Rekruitment ini tidak dipungut biaya alias gratis.***

Editor: Nicolaus Ade Prasetyo

Sumber: Instagram @kemnaker


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x