Cek Link dan Jadwal Rekrutmen Fasilitator PKB Guru Madrasah untuk Daerah 3T dan Perbatasan

- 9 Juli 2022, 16:12 WIB
Ilustrasi. Berikut info tentang rekrutmen fasilitator PKB Guru Madrasah.
Ilustrasi. Berikut info tentang rekrutmen fasilitator PKB Guru Madrasah. /Iqwan Alf/Pexels

PR BEKASI - Kemenag RI telah merilis link daftar Fasda PKB guru madrasah daerah 3T serta jadwal pendaftaran

Kementerian Agama Republik Indonesia (Kemenag RI) telah membuka di lima provinsi terkait rekrutmen Fasilitator Daerah (Fasda) Program Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan (PKB) Guru Madrasah yang dikhususkan untuk Daerah 3T dan Perbatasan.

Perlu diketahui 3T merupakan singkatan dari Terdepan, Terluar, dan Tertinggal.

Baca Juga: Resmi! Mulai 17 Juli 2022 Pelaku Perjalanan Wajib Booster, Penerima Dosis 1 dan 2 Bisa Ganti dengan Hal Ini

Pendaftaran telah dimulai pada tanggal 1 Juli 2022 hingga tanggal 15 Juli 2022.

Informasi terkait rekrutmen ini dapat diakses melalui link berikut:

KLIK LINK INI

Kegiatan rekrutmem ini merupakan bagian dari program Madrasah Reform yang dikelola langsung oleh Ditjen Pendidikan Islam Kemenag.

Baca Juga: Review Drama Korea Eve Episode 14, Catat Tanggal Rilisnya, Nantikah Aksi Lee Ra El Selanjutnya

Program yang sedang diselenggarakan ini merupakan hasil kerja sama dengan Bank Dunia, juga dikenal dengan Realizing Education’s Promise- Madrasah Education Quality Reform (REP-MEQR).

“Seleksi Fasda program PKB madrasah terbuka untuk semua guru, pengawas dan kepala madrasah di seluruh Indonesia,” ujar Ketua PMU REP-MEQR, Abdul Rouf dilansir PikiranRakyat-Bekasi.com dari Kemenag RI.

Abdul Rouf menjelaskan juga, terkait kegiatan ini adalah salah satu bentuk dukungan pemerintah terhadap peningkatan mutu guru dan tenaga kependidikan yang berada di daerah 3T.

Baca Juga: Menjelang Pertandingan Leg Kedua Semifinal Piala Presiden 2022, Milomir Seslija: Sepak Bola Sangat Sulit

Koordinator Komponen 3T pada PMU REP-MEQR, Anis Masykur menjelaskan bahwa Fasda direkrut oleh District Coordinating Unit/Kantor Kementerian Agama Kabupaten/Kota.

Fasda ditugaskan menjadi fasilitator kegiatan PKB bagi guru dan tenaga kependidikan di wilayah Kabupaten/Kota.

“Fasda program PKB Madrasah daerah 3T, kedepannya akan bertugas melatih guru di KKG/MGMP/MGBK/KKM/POKJAWAS baik moda tatap muka atau moda daring dengan menggunakan modul yang sudah disiapkan,” ujar Anis.

Baca Juga: Idul Adha 2022: Resep Sate Maranggi, Cocok Jadi Sajian Olahan Daging Kurban

Koordinator Komponen 3T pada PMU REP-MEQR menambahkan bahwa Kemenag akan mengumumkan peserta yang lolos administrasi pada tanggal 20 Juli 2022 mendatang.***

Editor: Dini Novianti Rahayu

Sumber: Kemenag


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah