Cek Fakta: Ustaz Abdul Somad Dikabarkan Melarang Umat Islam untuk Memakai Facebook karena Haram

- 7 September 2020, 19:08 WIB
Poster Ustaz Abdul Somad.
Poster Ustaz Abdul Somad. /Dok. Turnbackhoax.id

PR BEKASI - Beredar kabar di media sosial yang menyebutkan bahwa Ustaz Abdul Somad berpendapat, penggunaan Facebook merupakan hal yang haram.

Informasi ini disebarkan oleh salah satu pemilik akun Facebook Rohman Abdul dengan tambahan narasi, "FACEBOOK HARAM. Karena dibuat oleh kafir untuk merusak iman Islam. Menulis status di wall menyerupai Tembok Ratapan kaum Yahudi."

Narasi itu disebarkan pada Senin, 7 September 2020.

Namun berdasarkan hasil pemeriksaan fakta yang dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari situs Turn Back Hoax, klaim bahwa Ustaz Abdul Somad berpendapat, penggunaan Facebook merupakan hal yang haram adalah klaim yang salah atau hoaks.

Baca Juga: Sejumlah Pegawai Khong Guan di Ciracas Terkonfirmasi Positif Covid-19

Gambar itu adalah gambar hasil editan atau suntingan. Gambar aslinya berisi imbauan Ustadz Abdul Somad untuk tidak merayakan malam tahun baru 2019.

Unggahan berupa teaser itu, diunggah oleh admin yang mengelola Facebook dan Instagram Ustadz Abdul Somad pada Sabtu, 15 Desember 2018 lalu. 

Ustaz Abdul Somad mengingatkan generasi muda muslim agar tidak ikut-ikutan merayakan malam Tahun Baru 2019 dengan berhura-hura seperti keluyuran naik sepeda motor beramai-ramai, apalagi sampai mabuk-mabukan.

Dalam unggahan yang menggunakan bahasa Melayu Riau itu, Abdul Somad mengingatkan lebih baik mengisi malam tahun baru dengan ikut acara zikir atau jika tidak ada, lebih baik tidur.

Halaman:

Editor: M Bayu Pratama

Sumber: Turn Back Hoax


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x