Masih Buka Peluang untuk Balikan, Rohimah: Saya Lihatnya ke Anak, Bang Kiwil Itu ke Anak Baik Banget

19 Desember 2020, 19:44 WIB
Rohimah masih membuka kesempatan jika Kiwil ingin kembali padanya. /Instagram.com/@rohimah_alli

PR BEKASI - Istri komedian Kiwil, Rohimah mantap mengajukan gugatan cerai ke Pengadilan Agama Jakarta Selatan pada Selasa, 15 Desember 2020.

Gugatan cerai itu dilayangkan Rohimah saat Kiwil tengah menikmati bulan madu bersama istri barunya, Eva Belisima di Lombok, Nusa Tenggara Barat.

Meski perceraian merupakan suatu keputusan yang berat, Rohimah memberanikan diri mengambil langkah tersebut karena tak ingin lagi dimadu untuk yang kedua kalinya.

Baca Juga: Selain Penetapan Batas Maksimal Harga Tes Antigen, YLKI Minta Pemerintah Buat Standar Kualifikasi

Menurutnya, selama 17 tahun berbagi suami dengan Meggy Wulandari merupakan salah satu pengalaman pahit dalam hidupnya, yang juga meninggalkan trauma di hatinya.

Meski demikian, Rohimah tak menutup pintu maaf bagi Kiwil, dan bersedia menerima Kiwil kembali, asalkan Kiwil menjadikannya istri satu-satunya, dan meninggalkan Eva Belisima.

Apalagi, Rohimah mengaku berat berpisah dengan Kiwil karena melihat anak-ankanya yang begitu menyayangi sosok sang ayah.

Baca Juga: Soroti Wacana Jabatan Presiden 3 Periode, Rizal Ramli: Usulan Dagelan, Kinerja 2 Periode Aja Payah

Meski sikap Kiwil sebagai seorang suami memiliki banyak kekurangan dan sering menyakiti hatinya, Rohimah tak bisa menampik bahwa Kiwil adalah sosok ayah yang baik untuk anak-anaknya.

Dia pun tak ingin menutup-nutupi kebaikan sang suami, meski saat ini hubungan keduanya sedang bermasalah.

"Bang Kiwil itu sebenarnya ke anak-anak itu baik banget. Sebagai seorang imam untuk anak-anak itu baik banget. Saya gak mau menutupi kebaikan dia, karena memang si Bang Kiwil ini sama anak-anak dekat, ngerangkul banget," kata Rohimah, yang dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari tayangan kanal YouTube Trans TV Official, Sabtu, 19 Desember 2020.

Baca Juga: Sweet Home sudah Tayang di Netflix, Berikut Biodata Song Kang, Lee Do Hyun, dan Tokoh Utama Lainya

Bahkan menurutnya, anak-anaknya cenderung lebih dekat dengan Kiwil ketimbang dirinya yang merupakan seorang ibu.

"Kalau ada apa-apa justru anak-anak lebih terbuka ke ayahnya gitu. Karena saya kadang suka mendetail nanyanya, karena seorang ibu ya. Kalau ayahnya kayak sebagai sahabat sama anak-anak," kata Rohimah.

Oleh karena itu, keputusan untuk kembali bersama Kiwil adalah semata-mata demi kebaikan anak-anaknya.

Baca Juga: Ternyata Ini Beberapa Alasan Mengapa Media Sosial Kerap Jadi Tempat Keributan

"Jadi saya berpikir, ada sisi baiknya Bang Kiwil ke anak-anaknya. Saya balikan lagi ya untuk anak-anak," ujar Rohimah.

Apalagi menurutnya, putra sulungnya yang kini sudah kuliah semester lima, sangat menentang keputusan perpisahan dirinya dengan sang suami.

"Kalau dia mau berubah, terus mau baik, saya mandang ke anak-anak. Karena anak-anak bilang, 'Pokoknya aku gak suka Bunda sama Ayah berpisah. Jangan sampai Abang nanti larinya ke macam-macam ya Bun'," kata Rohimah menirukan ucapan anaknya.

Baca Juga: Gugat Cerai Eryck Amaral Usai Tak Bertemu 10 Bulan, Aura Kasih: Kita Masih Baik, Gak Saling Benci

Terakhir, Rohimah berpesan kepada Kiwil untuk tak terlalu mengejar dunia, dan memintanya untuk hijrah demi kebaikan bersama.

"Yang terbaik buat Bunda sama anak-anak. Yuk hijrah bareng-bareng, istiqomah bareng-bareng. Dunia kan sementara, kalau mau yang terbaik, ayo kita baik sama-sama." kata Rohimah.***

Editor: Ikbal Tawakal

Sumber: YouTube Trans TV

Tags

Terkini

Terpopuler