Profil dan Fakta Menarik Kwon Yuli, Selebgram Cilik yang Kerap Muncul di Stiker WhatsApp

22 Juli 2021, 17:51 WIB
Berikut profil dan fakta mengenai Kwon yuli, bocah kecil yang kerap dijadikan stiker di WhatsApp. / Instagram @1004yul_i

PR BEKASI - Mungkin sebagian orang tidak asing dengan sosok bocah imut dan cantik ini.

Ya, Kwon Yuli, yang kerap muncul jadi stiker WhatsApp yang digunakan oleh orang untuk mengekspresikan sesuatu saat sedang chat dengan orang lain.

Bocah cantik dan imut ini merupakan anak keturunan Korea Selatan yang berusia 8 tahun, dan dirinya biasa disapa Yul Ta Ri oleh orang lain.

Seperti apa profil mengenai sosok bocah imut ini, berikut Pikiranrakyat-Bekasi.com akan merangkumnya untuk Anda.

Baca Juga: Spoiler One Piece: Tinjunya Bisa Tumbangkan Keempat Yonkou, Berikut Profil Raja Elizabello

Nama lengkap: Kwon Yuli
Nama panggilan: Yul Ta Ri
Julukan: Yu Dung-i
Tanggal lahir: 15 Juli 2013
Profesi: Artis / Seniman
Makanan favorit: Cheese stick
Kewarganegaraan: Korea Selatan
Zodiak: Cancer
Akun: Instagram @1004yul_i /Youtube 율이 TV [Yuli TV]

Baca Juga: Profil Penjabat Bupati Bekasi Dani Ramdan, Pengganti Eka Supria Atmaja dan Pernah Pimpin Pangandaran

Fakta menarik Kwon Yuli

1. Kwon Yuli selain disapa Yul Ta Ri, dirinya juga disebut sebagai ulzzang. Ulzzang merupakan istilah populer dari Korea Selatan yang berarti orang yang memiliki wajah sempurna atau tampan atau cantik.

2. Awalnya Kwon Yuli sudah menjadi selebgram cilik di salah satu agensi khusus influencer commerce yang bernama TRIZ.

Selain itu, ibunya juga sering mengunggah foto dan video yang dilakukan oleh Kwon Yuli ke media sosial. Ibunya juga sering mendandani Yuli dengan gaya yang fashionable.

Dengan tingkah yang sangat lucu, imut, seperti bocah pada umumnya membuat orang yang melihatnya pun terpesona. Sehingga banyak dari netizen yang mengambil capture foto Kwon Yuli dan dijadikan sebagai sticker WhatsApp.

Baca Juga: Profil dan Fakta Menarik Putra Siregar, Pemilik PS Store yang Terapkan Konsep Dagang dari Rasulullah SAW

3. Meskipun dirinya masih kecil, Kwon Yuli bisa dikatakan bocah yang mempunyai talenta. Hal itu dibuktikan ketika Kwon Yuli dan ibunya (Yul Mam) masuk kedalam Top 4 Nominees Parenting di Influencer Asia tahun 2017 yang lalu.

Selain itu Kwon Yuli juga mendapatkan predikat 'Top Global Sticker' yang menghiasi chatting di WhatsApp. Dimana dirinya berhasil mengekspresikan pengguna aplikasi dengan ekspresinya yang beragam.

4. Ibunya Kwon Yuli (Yul Mam) juga pernah membuat buku tentang parenting yang berjudul ' Yuli Berumur 7 Tahun'. Timbulnya antusias publik atas karyanya ini, maka dibuatlah acara fansign yakni 100 pengunjung pertama yang berkesempatan untuk mendapatkan dan bertemu Yuli.

Baca Juga: Profil Alino Octavian, Pemeran Suara Hati Istri yang Meninggal Dunia Pagi Ini

5. Kwon Yuli juga memiliki kemampuan bernyanyi. Hal itu kerap terlihat di unggahan akun Instagram miliknya yang dipost oleh ibunya Kwon Yuli. Dimana Kwon Yuli sering menunjukkan kemampuan vokalnya dan juga ada beberapa unggahan mengenai dirinya saat menari.

6. Kwon Yuli juga dinobatkan sebagai bintang cilik Instagram populer bersama Baby Sulli. Dimana wajahnya yang selalu ceria dan lucu itu sempat menjadikannya sebagai model clothing kids brand di Korea Selatan.***

Editor: Puji Fauziah

Tags

Terkini

Terpopuler