BLINK Rusak Aplikasi Weverse, Fandom Lain Marah Meskipun Itu Bukan Salah BLACKPINK

2 Agustus 2021, 17:29 WIB
BLINK dimarahi fandom lain usai membuat aplikasi Weverse rusak karena BLACKPINK yang baru saja resmi bergabung. /Instagram/blackpinks/

PR BEKASI - BLINK baru saja mendapatkan kabar bahagia karena BLACKPINK telah resmi bergabung dengan aplikasi Weverse hari ini.

Lebih dari 20 ribu grup Kpop dan solois terlah bergabung dengan aplikasi ini dan menggunakannya setiap hari untuk mengabari dan berinteraksi dengan para penggemar mereka.

Jennie adalah anggota pertama yang menggunakan Weverse. Dia langsung menyapa dan memberikan BLINK empat foto selfie di grup baru BLACKPINK.

Baca Juga: Quotes Inspiratif dari BLACKPINK, Kata-kata Lisa dan Jisoo Bikin Perasaan BLINK Tersentuh

Di tengah kabar gembira bagi BLINK ini, ternyata banyak fandom dari grup lain di Weverse yang marah akibat ulah penggemar BLACKPINk tersebut.

Dirangkum Pikiranrakyat-Bekasi.com dari A ENT BUZZ, dalam aplikasi Weverse, seharusnya pengguna hanya akan mendapatkan notifikasi dari artis Kpop ketika mereka bergabung dengan grup tersebut.

Namun ketika BLACKPINK baru saja bergabung dengan Weverse dan Jennie mengunggah fotonya, fandom lain malah mendapatkan notifikasi tentang hal tersebut.

Tentu ini menyulut amarah dari banyak pengguna Weverse yang tidak mengikuti atau bukan penggemar dari BLACKPINK.

Baca Juga: YG Entertainment dan BLINK Dinilai Telah Diskriminasi Lisa BLACKPINK Menjelang Solo Debutnya, Ada Apa?

Hal ini diduga terjadi karena BLINK yang jumlahnya tak terhitung dan berasal dari mancanegara, terlalu bersemangat untuk bergabung dengan komunitas terbaru BLACKPINK di Weverse tersebut.

Sehingga membuat aplikasi Weverse mengalami error dan malah mengabari seluruh penggunanya tentang kabar terbaru dari Jennie dan BLACKPINK.

Bagaimana tidak error, baru saja satu jam BLACKPINK bergabung dengan Weverse, grup tersebut langsung memiliki 500 ribu pengikut.

Kemudian meskipun terdapat cara untuk menonaktifkan notifikasi dari grup BLACKPINK di Weverse, beberapa fandom lain tetap tidak terima mereka mendapatkan notifikasi dari grup yang tidak mereka sukai.

Baca Juga: Jennie BLACKPINK Hebohkan Penggemar, Beberkan Soal Rencana Baru untuk YouTube

Sejumlah fandom lain pun akhirnya angkat suara mengenai hal tersebut melalui media sosial Twitter.

Mereka mengatakan bahwa meskipun mereka tidak benci dengan BLACKPINK, tetapi mereka bergabung dengan Weverse bukan untuk mendapatkan kabar dari grup tersebut.

Bahkan netizen lain mengatakan bahwa Weverse telah bekerja sama dengan BLACKPINK agar hal tersebut bisa terjadi.***

Editor: Ghiffary Zaka

Sumber: A ENT BUZZ

Tags

Terkini

Terpopuler