Tanggapi Polemik Baim Wong dan Kakek Suhud, Mbah Mijan Sampaikan Hal Ini

14 Oktober 2021, 07:33 WIB
Mbah Mijan sampaikan hal berikut ini seiring menanggapi polemik Bamin Wong dan kakek Suhud yang tengah diperbincangkan. /Instagram/@mbah_mijan

 

PR BEKASI – Nama Baim Wong tengah menjadi perbincangan publik soal sikapnya terhadap kakek Suhud.

Seperti diketahui bahwa Baim Wong disebut tak sopan terhadap kakek Suhud yang pada saat itu meminta bantuan darinya.

Namun, baik Baim Wong maupun kakek Suhud telah memberikan Klarifikasi masing-masing.

Meski demikian, pro dan kontra terhadap polemik tersebut masih terjadi hingga saat ini.

Baca Juga: YouTube Baim Wong Kehilangan 300.000 Subscriber, Roy Suryo: Perlu Diwaspadai dan Introspeksi Diri

Reputasi Baim Wong yang suka menolong orang lain dalam video YouTube berbanding terbalik dengan video saat ia menolak kakek Suhud.

Baru-baru ini Baim Wong merefleksikan kesalahan yang telah ia lakukan kepada kakek Suhud.

“Lahirnya Eldrago adalah moment bagi saya untuk belajar ketika Allah kasih teguran untuk saya, berarti Allah masih sayang sama saya,” tulis Baim Wong dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari postingan Instagram.

Baim Wong menuturkan bahwa adanya insiden ini membuatnya bahagia dan bersyukur karena dapat menjadi pengigat bagi dirinya.

Baca Juga: Sebut Kakek Suhud Aji Mumpung, Mbah Mijan: Tanpa Baim Wong Nggak Akan Ketiban Rezeki

“Nggak henti-hentinya saya bersyukur untuk bilang Alhamdulilah dengan adanya kejadian ini,” ucap Baim Wong.

Baim Wong akhirnya menuturkan rasa bersalah dan permohonan maafnya kepada kakek Suhud.

“Maaf untuk kesalahan saya dan untuk kakek Suhud saya minta maaf, seharusnya saya bisa lebih sopan,” ujar Baim Wong dalam caption Instagram.

Tak hanya pesan untuk kakek Suhud, Baim Wong bahkan memberikan pesan kepada anak keduanya yang baru lahir, Kenzo Eldrago.

Baca Juga: Pakar Mikro Ekspresi Baca Ruat Wajah Baim Wong Saat Bertemu Kakek Suhud: Dia Marah Beneran

“Untuk Kenzo Eldrago moment ini ada ketika kamu lahir. Jangan bilang karena kamu lahir, papa jadi begini.dan bilang ini kesialan tapi kebalikannya sayang,” ucap Baim Wong.

Aksi Baim Wong meminta maaf ini mendapat pujian, mereka senang suami Paula Verhoeven itu berbesar hati mengakui kesalahannya.

“Semangat bang Baim, setiap manusia pasti pernah melakukan kesalahan,” tulis Oktavia Pipit.

Menanggapi kasus Baim Wong dan kakek Suhud itu, Mbah Mijan memberikan beberapa pernyataan, seperti diberitakan PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dalam artikel berjudul "Polemik Baim Wong Tuai Hujatan Karena Tolak Kakek Suhud, Mbah Mijan: Ada Pro Kontra".

Baca Juga: Video Baim Wong Permalukan Kakek Jadi Viral, Begini Tanggapan Pakar Mikro Ekspresi

“Rejeki Allah memang misteri, berkah datang tak bisa diprediksi. Polemik Baim Wong dan kakek Suhud pasti membelah menjadi dua kubu,” ujar Mbah Mijan dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari postingan Instagram.

Menurut Mbah Mijan, kasus Baim Wong dan kakek Suhud pasti menuai pro kontra.

“Ada yang pro dan ada yang kontra, itu hal biasa tapi sama-sama dapat berkah-Nya,” lanjut Mbah Mijan.

Menurutnya Baim Wong tanpa adanya kejadian kakek Suhud tidak akan mendapat pelajaran berharga.

Baca Juga: Sebut Baim Wong Pembohong, Kakek Suhud Tetap Akan Maafkan dengan Satu Syarat: Kalau Dia...

Tak hanya Baim Wong, kakek tanpa Baim Wong juga tidak akan tiba-tiba dapat ketiban rejeki nomplok seperti saat ini.

“Semua sudah jalan Tuhan, tinggal kita mau ambil hikmah dari sisi mana,” tutup Mbah Mijan.***

Editor: Rinrin Rindawati

Sumber: PR Tasikmalaya

Tags

Terkini

Terpopuler