Viral Iklan Motor Jepang Dibintangi Michael Jackson: Cinta Adalah Pesanku

22 Januari 2022, 09:13 WIB
Berikut video viral iklan motor Jepang yang dibintangi The King of Pop Michael Jackson pada 1980, simak selengkapnya. /Instagram @michaeljackson

PR BEKASI – Belum lama ini viral iklan motor Jepang yang pernah dibintangi The King of Pop Michael Jackson semasa hidupnya.

Video viral iklan motor Jepang itu diunggah akun Instagram yang dipegang tim Michael Jackson yakni @michaeljackson.

Dalam unggahan di Instagram itu, video viral tersebut menampilkan Michael Jackson dan seorang perempuan di samping motor Jepang.

Terlihat motor Jepang itu serupa dengan skuter saat ini, Michael Jackson dan perempuan itu terlihat menari bersama.

Baca Juga: Drama Ikatan Cinta 22 Januari 2022: Keisya Terus Menangis, Nino Stres dan Curhat ke Catherine

“Iklan yang dibintangi Michael Jackson tahun 1980 untuk skuter Japanese Suzuki Love yang sedang viral lagi.

“Ini adalah cuplikan klipnya saat Michael menyanyikan lagu ‘Don’t Stop ‘Til You Get Enough,” tulisnya.

Skuter berwarna merah dan joknya berwarna hitam tersebut terlihat padu dengan kostum Michael Jackson dan perempuan tersebut.

Pria yang tutup usia pada 2008 itu memakai kostum kemeja putih, sedangkan dasi, jas, dan dasi kupu-kupunya berwarna hitam.

Baca Juga: Ikatan Cinta 22 Januari 2022: Bukan Hendry, Sosok Ini Bocorkan Rahasia Besar Irvan, Mama Rosa Terkejut

Itu adalah kostum khas video klip lagu tersebut yang lagunya masuk dalam album yang dirilis pada 1979 silam.

Michael merilis album berjudul Off the Wall di tahun tersebut, itu adalah album solo pertama sebagai artis di usia dewasa.

“Power is the force, the vow,” ujarnya.

Sementara itu di akhir potongan video itu, terlihat pria bernama lengkap Michael Joseph Jackson itu menyebut tentang cinta.

Baca Juga: Siapa Indra Kenz yang Sebut Lahir Miskin sebagai Privilege? Ternyata Crazy Rich Medan

“Love is my message (cinta adalah pesanku),” katanya, dikutip Pikiran-rakyat.Bekasi.com dari Instagram @michaeljackson.

Video iklan itu diambil saat MJ diduga masih belum menderita vitiligo sehingga kulitnya menjadi memutih mendekati akhir 1980-an.

Hingga artikel ini ditulis, video itu telah ditonton hampir 700 ribu kali dan mendapat hampir 2000 komentar warganet.***

Editor: Akhmad Jauhari

Sumber: Instagram @michaeljackson

Tags

Terkini

Terpopuler