Keluar karena Masalah Kesehatan, Eks Member JKT48 Banting Setir Jualan Nasi Bakar dengan Omset Fantastis

5 Juni 2022, 14:05 WIB
Melati mantan Member JKT48. /Instagram @melati.sesilia/

PR BEKASI - Belakangan lalu viral video TikTok salah satu eks member JKT48 yang beralih profesi sebagai penjual nasi bakar di pinggir jalan.

Baru-baru ini terkuak sosok eks member JKT48 itu adalah Melati.

Setelah keluar dari grup idol JKT48 karena masalah kesehatan, Melati memutuskan untuk membuka usaha jualan nasi bakar.

Bahkan, ia mengaku omsetnya berjualan nasi bakar kini jauh lebih besar dari menjadi anggota JKT48.

Soal perbandingan penghasilan jualan nasi bakar dan sebagai member JKT48 di team J ini pun terungkap saat Melati menjawab pertanyaan host Feni di acara tv.

"Jauh ya (bedanya). Dua-duanya asik, cuma kalo masalah cuan, ini kan usaha tiap hari, dapatnya terus, jadi ini lah (lebih banyak)," kata Melati dikutip PikiranRakyat-Bekasi.com dari YouTube Trans Tv Official.

Melati mengaku kini sudah bisa menikmati hasil usahanya sendiri meski baru dua bulan berjualan.

Ia mematok harga nasi bakarnya sebesar Rp15 ribu hingga Rp20 ribu untuk satu bungkus nasi bakar.

Sementara itu, dikutip PikiranRakyat-Bekasi.com dari Youtube Dinar Candy, etiap harinya Melati mengaku bisa menjual 150 hingga 200 bungkus nasi bakar.

"Kemarin hampir 200an, itu terbanyak, sebelumnya kayak 150 an (bungkus)," kata Melati dikutip PikiranRakyat-Bekasi.com dari YouTube Dinar Candy.

"Berarti kali 200 Rp 4 juta ya (omsetnya)," kata Dinar terkejut.

Melati juga mengaku sempat menutup salah satu kios nasi bakarnya karena sepi.

Kini Melati berjualan di jalan Johar Baru, Jakarta Pusat.

Selain membuka kios, Melati juga mempromosikan dagangannya melalui TikTok yang membuatnya viral.

Viralnya Melati di TikTok berawal dari ketakutannya untuk berjualan sendiri di pinggir jalan sehingga dia memilih menyalakan aplikasi dan live di TikTok agar banyak orang yang menemaninya berjualan.

"Pas aku jaga pertama kali, aku takut, jadi aku minta orang-orang yang di live temenin," kenang Melati.***

 

 

Editor: Nicolaus Ade Prasetyo

Sumber: YouTube Trans TV Official YouTube Dinar Candy

Tags

Terkini

Terpopuler