5 Drama Korea dengan Biaya Produksi Termahal, Salah Satunya Sweet Home

19 Juni 2022, 20:12 WIB
Drama Korea dengan Biaya Produksi termahal. /Netflix

PR BEKASI - Bukan rahasia lagi bahwa pembuatan sebuah drama korea (drakor) menelan biaya fantastis.

Netflix bahkan menginvestasikan 500 juta dollar Amerika Serikat sekira Rp7,4 miliar (kurs Rp14.000) hanya untuk konten Origin Korea Selatan.

Ada banyak faktor yang membuat biaya produksi drakor menjadi mahal, mulai dari pemilihan pemain, set lokasi, hingga efek khusus.

Baca Juga: Link Nonton dan Sinopsis Film Hope, Cocok Ditonton untuk Memperingati Hari Ayah Sedunia

Lantas dari banyaknya drakor yang dibuat manakah drama dengan biaya produksi termahal?

Berikut 5 drama Korea dengan biaya termahal seperti dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari Tatler Asia pada Minggu, 19 Juni 2022:

Arthdal Chronicles adalah drama Korea fantasi sejarah pertama sehingga diperkirakan menelan biaya produksi yang tinggi.

Baca Juga: Berkeinginan Pinjam Sirkuit Formula E untuk Street Race, Kapolda Metro Jaya: Mudah-mudahan Bisa Disampaikan...

1. Arthdal Chronicles

Drama Korea ini dibintangi oleh aktor papan atas dari Song Joong Ki , Kim Ji won hingga Jang Dong Gun.

Lokasi Syuting juga sebagian dilakukan di Brunei sementara satu set dibangun khusus untuk drama di Osan, Provinsi Gyeonggi.

Diperkirakan setiap episode Arthdal Chronicles menelan biaya sekitar 3 miliar won Korea.

Diperkirakan drama Korea ini menelan 54 miliar won Korea sekira Rp640 juta (kurs Rp114).

Baca Juga: Link Live Streaming Piala Presiden 2022 Persikabo 1973 vs Arema FC, Saksikan Laga Panas di Indosiar Gratis

2. Mr Sunshine

Drama periode Mr. Sunshine juga menelan biaya yang cukup besar, total penayangan 24 episodenya diperkirakan sekitar 40 miliar won Korea.

Sebagian besar biaya produksi dihabiskan untuk menciptakan kembali elemen sejarah, desain set, efek khusus dan tentu saja, biaya artis yang terlibat dalam drama ini.

Lee Byung Hun yang menjadi bintang utama drama dan telah muncul di beberapa film Hollywood dikabarkan telah dibayar 150 juta won per episode.

Diperkirakan drama ini menelan 40 miliar won Korea sekira Rp459 juta (Kurs Rp115).

Baca Juga: Viral Kakek-kakek Upahnya Dibayar Pakai Uang Mainan, Netizen: Kasihan, Tega Amat

3. Kingdom 1 dan 2

Kingdom adalah drama sejarah lain yang harganya cukup mahal.

Unsur horor (zombie) mungkin bisa menambah biaya produksi.

Satu episode Kingdom diperkirakan menelan biaya 3 miliar won Korea, itulah sebabnya setiap musim hanya memiliki enam episode.

Drama sejarah-horor ini juga dibintangi oleh selebriti terkenal termasuk Ju Ji Hoon, Bae Doona dan Ryu Seung Ryong.

Perkiraan biaya drama ini menelan 35 miliar won Korea sekira Rp402 juta (Kurs Rp115).

Baca Juga: Sandiaga Uno Ungkap Pesan Penting soal Eril Usai Takziah ke Rumah Dinas Gubernur Jawa Barat

4. The King: Eternal Monarch

The King: Eternal Monarch menjadi berita utama ketika diumumkan karena memberi bayaran fantastis kepada Lee Min Ho untuk setiap episode.

Itu adalah drama comeback-nya setelah menyelesaikan wajib militer.

Ditambah dengan penggunaan efek khusus untuk elemen fantasi, properti mewah, biaya produksinya pasti cukup mahal.

Perkiraan biaya Kdrama ini menelan 30 miliar won Korea sekira Rp344 juta (Kurs Rp115).

Baca Juga: Apa Itu Soceng? Kenali 4 Modus Social Engineering yang Lagi Marak di Media Sosial

5. Sweet Home

Sweet Home merupakan Kdrama berdasarkan webtoon eponim yang menghabiskan sebagian besar anggarannya untuk efek khusus atau CGI monster, dengan biaya sekitar tiga miliar won Korea per episode.

Serial ini juga dipimpin oleh sutradara populer Lee Eung Bok yang mengerjakan sukses besar, Descendents of the Sun, Goblin dan Mr. Sunshine yang semuanya juga memiliki biaya produksi yang besar.

Perkiraan biaya Kdrama ini menelan 30 miliar won Korea sekira Rp344 juta (Kurs Rp115).***

Editor: Nopsi Marga

Sumber: Tatler Asia

Tags

Terkini

Terpopuler