Cara Beli Tiket Presale One Piece Film: Red Secara Online, Tayang Besok!

20 September 2022, 21:05 WIB
One Piece Film: Red Akan Tayang Besok di Bioskop CGV dan XXI, Simak Cara Beli Tiketnya. /Tangkap layar YouTube Crunchyroll Collection

PR BEKASI - One Piece Film: Red segera tayang perdana di bioskop Indonesia pada hari Rabu, 21 September 2022.

Di mana pembelian tiket bioskop untuk nonton One Piece Film: Red sudah bisa diakses.

Terdapat cara beli tiket bioskop untuk memesan tiketnya secara online dalam artikel ini.

Seperti diketahui, setelah rilis di Jepang, akhirnya film karya Eiichiro Oda akan hadir di Indonesia.

Baca Juga: 7 Bajak Laut Berkedok Marinir di One Piece, Siapa Saja Sosoknya?

Sebagaimana diberitakan Media Jawa Timur dalam artikel "Cek Tiket Presale 'One Piece Film: Red' yang Tayang pada 21 September 2022, Ini Caranya!"

Tiket presale One Piece Film: Red telah dibuka sejak tanggal 15 September 2022.

Jadwal beli tiket presale film One Piece Film: Red ini akan berakhir sebelum pemutaran perdana secara serentak di seluruh bioskop tanah air, yaitu 21 September 2022.

Sebelum membeli tiketnya, tersedia cara dan link membeli tiket beserta bocoran alur cerita film tersebut.

Baca Juga: Cara Booking Tiket One Piece Red Secara Online di CGV, Berikut Link Pemesanannya

Meskipun demikian, pihak CGV tidak memberikan informasi waktu pembelian. Anda dapat mengecek secara berkala melalui situs resminya.

Sebelum membeli tiket secara online, Anda harus mempunyai akun CGV.

Selain melalui situs resmi CGV, Anda juga bisa membelinya melalui TIX ID dengan cara berikut ini:

1. Buka aplikasi TIX ID

2. Pilih wilayah nonton

3. Cari presale One Piece Film: Red

Baca Juga: Nama Reza Arap Masuk Trending Twitter, Simak Biodata dan Profilnya di Sini

4. Pilih jam tayang

5. Klik Beli Tiket

6. Pilih tempat duduk

7. Lakukan pembayaran

8. Segera lakukan pembayaran, karena jika melebihi batas waktu maka secara otomatis akan gagal.

Sinopsis

Situs Collider menyebutkan, film ini berfokus pada karakter misterius Shanks, seorang pemimpin bajak laut si rambut merah.

Shanks dikenal sebagai salah satu dari empat bajak laut terkuat (Yonkou) dan memiliki seorang putri bersuara merdu bernama Uta.

Baca Juga: Ciri-ciri Seseorang Memiliki Kepribadian Psikopat, Nomor 6 Sering Dilakukan

Dia rupnaya sangat berpengaruh bagi kepemimpinan yang dimiliki Luffy. Topi jerami merupakan pemberian Shanks untuk Luffy.

Film ke-15 dari keseluruhan One Piece kali ini semakin menarik dengan adanya berbagai bocoran melalui trailer resminya, salah satunya kedekatan Luffy dan Uta.

Sebagai informasi, pihak CGV mengadakan Fans Screenin film anime ini pada 18 September 2022 di bioskop tertentu di tanah air.

Demikianlah informasi mengenai tiket prese One Piece Film: Red.***(Aimmatul Husna/Media Jawa Timur)

Editor: Dini Novianti Rahayu

Sumber: Media Jawa Timur

Tags

Terkini

Terpopuler