5 Rekomendasi Anime Winter 2024, Temani Kegabutan di Musim Hujan

12 Januari 2024, 10:48 WIB
Rekomendasi anime Winter 2024. /Twitter @sololeveling_en/

PATRIOT BEKASI - Inilah lima rekomendasi anime Winter 2024, temani kegabutan di musim hujan.

Musim dingin atau Winter dimulai Januari, pada bulan tersebut di Indonesia terjadi musim hujan, untuk menemani kegabutan (rasa bosan atau jenuh) tidak bisa keluar rumah karena hujan Anda bisa menonton deretan anime Winter yang seru ini dari berbagai genre.

Berikut 5 rekomendasi anime Winter 2024:

1. Solo Leveling - 7 Januari 2024

Diadaptasi dari manhwa yang sukses menarik perhatian pembaca di seluruh dunia, Solo Leveling jadi anime yang paling dinantikan tahun ini.

Baca Juga: Marry My Husband Episode 5 dan 6 Kapan Tayang dan Nontonnya dimana? Simak Juga Recap dan Spoiler di Sini!

Bergenre aksi, petualangan, dan fantasi, anime yang berjumlah 12 episode menceritakan tentang tokoh bernama Sung Jinwoo, seorang pemburu lemah yang hampir tidak memiliki sihir untuk bertarung.

Pada akhirnya Jinwoo akan menjadi pemburu terkuat di dunia Solo Leveling berkat misi yang ia jalani.

2. Classroom of the Elite Season 3 - 3 Januari 2024

Bakal melanjutkan sekuelnya, Classroom of the Elite musim ketiga telah diumumkan, kita akan melihat kembali cerita di SMA Koudo Ikusei.

Di mana SMA tersebut merupakan sekolah bergengsi tempat siswa di seluruh dunia belajar, kelas dibagi menjadi empat (A sampai D), dan mereka harus mempertahankan peringkatnya di posisi teratas agar bisa bertahan di sekolah ini.

Masih dengan genre yang sama yaitu drama dan suspense, Classroom of the Elite Season 3 berjumlah 13 episode.

3. Blue Exorcist: Shimane Illuminati Saga Season 3 - 7 Januari 2024.

Melanjutkan musim keduanya, Blue Exorcis mengisahkan sosok Rin Okumura, putra Setan, yang tinggal di Bumi untuk melindungi Bumi dari tangan sang ayah.

Baca Juga: Warganet Ramai Mendoakan Masya Allah TabarakAllah, Kiky Saputri Bagikan Kebahagiaan Nantikan Buah Hati Pertama

Pada season 3 ini akan melanjutkan cerita saat salah satu siswa True Cross terungkap sebagai penipu, dan hubungan antara Rin dan Yukio akan mengalami babak baru.

Blue Exorcist: Shimane Illuminati Saga Season 3 akan berjumlah 12 episode.

4. Delicious in Dungeon - 4 Januari 2024

Bakal tayang dengan 24 episode bergenre komedi, fantasi, dan gourmet, Delicious in Dungeon termasuk anime paling ditunggu.

Digarap oleh studio TRIGGER, Delicious mengikuti kisah Laios, seorang petualang yang terjebak di ruang bawah tanah bersama rombongannya.

Namun saat ingin melarikan diri saudara perempuannya bernama Falin dimangsa oleh Naga, Laois kemudian bertekad untuk mengalahkan naga untuk menyelamatkan Falin, dan memutuskan untuk tinggal di dungeon dan bertahan hidup dengan memakan monster.

5. Tsukimichi Moonlit Fantasy Season 2 - 8 Januari 2024

Tsukimichi Moonlit Fantasy Season 2 mengikuti kisah tokoh utama bernama Makoto yang pergi ke dunia lain.

Baca Juga: Anime Monsters Karya Oda Tayang Januari 2024 Ini, Kapan Tuh? Saksikan Aksi Ryuma Pendekar Pedang Legendaris

Di dunia tersebut sang dewi mengutuknya sehingga penampilannya berubah menjadi mengerikan dan merampas gelar pahlawan darinya.

Berjumlah 25 episode, anime ini jadi salah satu serial isekai paling ditunggu dengan genre aksi, petualangan dan dibumbui komedi.

Sekian rekomendasi anime Winter 2024, sebagaimana yang dirangum dari laman Anime Senpai.***

Editor: Ahmad Zaki Kusnaedi

Tags

Terkini

Terpopuler