Anak Angkat Ashanty Berhenti Jadi Santri Sejak Tak Lagi Dibiayai, LBH Minta Pertanggungjawaban

- 9 Februari 2021, 20:57 WIB
LBH meminta Ashanty untuk bertanggung jawab terhadap Muhammad Putra, anak angkatnya.
LBH meminta Ashanty untuk bertanggung jawab terhadap Muhammad Putra, anak angkatnya. /Instagram/@ashanty_ash

PR BEKASI – Mungkin masih teringat di dalam ingatan masyarakat bahwa istri dari Anang Hermansyah, Ashanty pernah mengangkat seorang anak dari penjual cilok.

Anak angkat Ashanty tersebut bernama Putra. Sejak diangkat anak oleh Ashanty, Putra seringkali masuk ke dalam Kanal Youtube keluarga The Hermansyah A6.

Namun, kini terdengar kabar yang tidak sedap dari keluarga The Hermansyah itu.

Baca Juga: Soroti Mediator Abu Janda dan Natalius Pigai, Rocky Gerung: Perdamaian Bisa Dilakukan jika Pihak Ketiga Netral 

Ashanty dikabarkan telah menelantarkan Putra dan lari dari tanggung jawabnya untuk membiayai sekolah Putra, sekolah yang dimaksud adalah Pondok Pesantren (ponpes).

Hal itu diungkapkan oleh Abdul Hamim Jauzie selaku pengacara dari Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Keadilan.

Dalam konferensi persnya bersama anak angkat Ashanty yang berada duduk di sampingnya mengatakan bahwa Putra dikeluarkan dari sekolah karena Ashanty sudah tidak lagi membiayai anak angkatnya tersebut.

Baca Juga: Satu Pasien Penderita Covid-19 Jalani Isolasi Mandiri di Tengah Banjir Jakarta 

“Jadi setelah libur semester kita antar putra kesana (ponpes) tapi ketika sampai di sana kemudian Putra itu ditolak oleh pihak pesantren bahwa katanya Putra itu tidak lagi menjadi tanggung jawab Ashanty,” ujar Abdul Hamim Jauzie, sebagaimana dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari Kana YouTube Indosiar pada Selasa, 9 Februari 2021.

Halaman:

Editor: M Bayu Pratama

Sumber: Indosiar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x