Betrand Peto Kerap 'Dimanfaatkan' Keluarga Kandungnya, Ruben Onsu Murka: Anak Saya Bukan Sapi!

- 20 April 2021, 13:43 WIB
Ruben Onsu mengungkap kekesalannya terhadap keluarga kandung Betrand Peto.*
Ruben Onsu mengungkap kekesalannya terhadap keluarga kandung Betrand Peto.* /Instagram/@ruben_onsu

PR BEKASI - Polemik hubungan Betrand Peto dengan keluarga kandungnya saat ini tengah ramai diperbincangkan.

Baru-baru ini, sang ayah angkat, Ruben Onsu bertemu dengan ibu kandung dari Betrand Peto.

Ruben Onsu mengungkapkan kekesalannya terhadap keluarga kandung Betrand Peto di NTT.

Baca Juga: Usut Tuntas Kasus Pengeroyokan Anggota Brimob dan TNI, Polda Metro Jaya Periksa 6 Saksi

Dalam video yang diunggah ke kanal YouTube The Onsu Family, Ruben Onsu menampilkan tangkapan layar sebuah percakapan di aplikasi WhatsApp.

Pesan tersebut berisikan permintaan untuk diisikan pulsa.

"Betrand skrg sdh hidup senang dg kemewahannya..tapi dy sdh lupa dg sy..sy sdh mulai kesel dg dy bos..thn lalu sy prnah mnta isiin plsa bt sy..tpi smpe detik ini dy tdk prnah ladeni permintaan sy..itu cuma mnta pulsa..apalagi klo sy minta duit ke dy..pasti tdk akan pernah di layani..tdk ada guna bagi sy klo dy sering tlp atw vc dg sy..

apa itu balasannya dy ke sy..?

maaf.. sy sdh sangat kecewa sekali dg dy," demikian isi pesan tersebut.

Baca Juga: Membanggakan! Maudy Ayunda Masuk dalam Daftar 30 Under 30 Asia Versi Majalah Forbes

Percakapan tersebut diduga berasal dari salah satu anggota keluarga kandung sang anak.

"Dari bahasanya, ibu pasti sudah tahu ini siapa," kata Ruben Onsu, yang kemudian dibalas senyum masam oleh ibu kandung Bertand.

Lebih lanjut, Ruben Onsu menyampaikan kekesalannya terhadap keluarga kandung sang anak, yang dinilainya hanya menelepon apabila memerlukan sesuatu.

Baca Juga: Revitalisasi Masjid Islamic Center Surabaya, Khofifah Ingin Ridwan Kamil Bantu Buatkan Desainnya

"Saya harus kasih tahu ini, kalau kalian kangen, cinta dengan anak ini, telepon dengan 'Hi Etan kami rindu', jangan ujung-ujungnya ada 'ujungnya'," katanya.

Ruben mengaku dirinya merasa sedih, dan merasa bahwa anaknya tidak layak diperlakukan seperti itu.

"Saya sedih, setiap telepon ada ujungnya, anak saya ini bukan sapi," tutur dia melanjutkan.

Baca Juga: European Super League Selamatkan Sepak Bola, Florentino Perez: Kami Akan Berdialog dengan UEFA

Selain itu, Ruben meminta pihak keluarga Bertand untuk tidak perlu ambil pusing terkait kebutuhan Bertand selama hidup dengannya.

"Kalau Bertand lebih gede dimodalin, iya, enggak apa-apa orang anak gue kok, lu yang pada repot," kata Ruben.

"Saya ingin anak saya terdidik, bagus, tapi jangan ada embel-embelnya," ujar Ruben melanjutkan.***

Editor: Elfrida Chania S


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x