Ivan Gunawan Diajak Kerjasama oleh Disney Indonesia, Ciptakan Busana Terinspirasi dari Film ‘Cruella’

- 22 Mei 2021, 09:52 WIB
Perancang busana, Ivan Gunawan dajak kerjasama oleh pihak Disney Indonesia untuk ciptakan busana yang terinspirasi dari film Cruella.
Perancang busana, Ivan Gunawan dajak kerjasama oleh pihak Disney Indonesia untuk ciptakan busana yang terinspirasi dari film Cruella. /ANTARA/Disney Indonesia

 

PR BEKASI – Publik Indonesia tidak asing dengan sosok Perancang Busana Ivan Gunawan, kerap mundar-mandir di layar kaca sebagai juri dan pembawa acara di Televisi, ternyata baru-baru ini ia dipercaya oleh Disney untuk diajak bekerjasama.

Ivan Gunawan pun menjadi satu-satunya perancang busana asal Indonesia yang terpilih untuk menciptakan karya fesyen yang terinspirasi dari cerita dan karakter Disney, Cruella.

Busana Cruella ala Ivan Gunawan ini merupakan rangkaian acara dalam menyambut perilisan film Cruella yang akan menyapa penonton Indonesia pada Rabu, 26 Mei 2021.

Ivan Gunawan atau yang akrab disapa Igun ini akan mengangkat perbedaan gaya antara dua tokoh utama dalam film tersebut yakni Cruella dan Baroness Von Hellman.

Baca Juga: Ivan Gunawan Mengaku Pernah Ciuman Bibir Dengannya, Ayu Ting Ting: Ih Bencong Halu, Demi Allah Gak Pernah!

"Rasanya senang sekali bisa menghadirkan karya spesial yang terinspirasi dari Cruella. Film ini sangat lekat dengan dunia fesyen yang sangat dekat dengan duniaku,” kata Igun seperti dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari Antara pada Sabtu, 22 Mei 2021.

“Aku harap kolaborasi ini dapat memberikan warna dan cara baru bagi para penggemar untuk menikmati cerita, karakter, serta elemen-elemen yang ada di film," sambungnya.

Igun telah menyiapkan dua busana spesial dengan dua gaya bertolak belakang yakni revolusi punk rock di tahun 1970-an ala Cruella dan tampilan elegan nan cantik ala Baroness.

Kental dengan karakter ekspresif dan berani, busana spesial yang terinspirasi dari Cruella didominasi unsur warna merah, hitam, dan putih. Pilihan bahannya juga cenderung berani, seperti penggunaan kain sintetis dan tule.

Baca Juga: Pura-pura Tenang Saat Diberi Kabar Ivan Gunawan Positif Covid-19, Ruben Onsu: di Balik Itu Gue Langsung Swab

Di sisi lain, busana yang terinspirasi dari Baroness mengedepankan keanggunan dengan warna warna netral seperti putih, krem, dan emas. Nuansa ini sejalan dengan karakter Baroness sang legenda mode yang terkenal dengan keeleganannya.

"Aku juga dibantu sama desainer aksesoris Rinaldy A Yunardi untuk bikin kacamata efek petir," ujar Igun.

Igun mengatakan proses pengerjaan dua busana ini terbilang sangat kilat, bahkan tidak sampai dua minggu. Namun, dengan keterbatasan waktu yang tersedia, Igun mengaku malah mendapat semangat untuk mengerjakan.

Nantinya, dua busana spesial ini akan dikenakan oleh dua muse Igun dan akan diterjemahkan dalam karya foto.

Baca Juga: Minta Seserahan Rp5 Miliar pada Ivan Gunawan, Ayu Ting Ting: Kalau Mau Sama Gue Syukur, Gak Juga Sok

Busana yang terinspirasi dari Cruella akan dikenakan oleh Aurra Kharisma, Miss Grand Indonesia 2020, sedangkan busana yang terinspirasi dari Baroness akan dikenakan oleh Sophia Rogan, Miss Grand Indonesia 2021.

Selain kolaborasi dengan Igun, Disney Indonesia juga akan menghadirkan kolaborasi dengan penata fesyen ternama Indonesia, Wanda Hara, di mana Wanda Hara akan mendandani para selebritis Tanah Air Indonesia dengan gaya yang terinspirasi dari Cruella.

Hasil kolaborasi Disney Indonesia dengan Ivan Gunawan dan Wanda Hara akan ditampilkan dalam bentuk pameran yang akan berlangsung di salah satu mall mulai dari tanggal 25 Mei 2021.***

Editor: Rinrin Rindawati

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah