Wenny Ariani Nyatakan sang Anak Wajib Dapat Perlindungan Negara: Tak Ada Manusia Manapun yang Lahir dari Batu

- 9 Agustus 2021, 20:50 WIB
Wenny Ariani menyatakan akan terus perjuangkan hak anak pada Rezky Aditya.
Wenny Ariani menyatakan akan terus perjuangkan hak anak pada Rezky Aditya. /Tangkapan layar YouTube/Melaney Ricardo

Wenny menyatakan walau saat itu dia dalam kondisi terjatuh, tetapi sang anak masih tetap ingin bersama di sisinya.

"Tapi yang sangat saya kagumi adalah anak saya datang setiap hari jam setengah enam pagi di depan gerbang, itu luar biasa buat saya," katanya.

Baca Juga: Wenny Ariani Hanya Ingin Anaknya Diakui oleh Rezky Aditya: Tak Dapat Satu Sen pun, Tidak Ada Masalah

"Aku mau sama mamah", katanya gitu kan, karena perjuangan untuk datang ke penjara bukan hal mudah," katanya, melanjutkan.

Dia memaparkan untuk datang ke penjara harus melalui berbagai prosedur yang ketat, termasuk membawa surat keterangan dari RT/RW.

Diungkapkannya sang anak bersama dengan QQ menunggu di kos-kosan mereka. Dia terpaksa tinggal di kos-kosan karena gagal bayar usai pengajuan kredit di Bank.

"Akhirnya rumah disita, tapi it's okay lah, yang namanya kehilangan, kita ini punya apa sih di dunia?" tuturnya.

"Kita di dunia ini hanya bentuk pertanggung jawaban kita sebagai wakil Tuhan," katanya, sebagaimana dikutip PikiranRakyat-Bekasi.com dari kanal YouTube Melaney Ricardo.

Baca Juga: Rezky Aditya 'Malu' Akui Anaknya, Wenny Ariani: Waktu Anak Lahiran, Dia Nanya 'Anak Gue Mana?'

Wenny mengakui kalau dirinya pengecut, karena selama ini bersikap diam. Dia pun merasa malu akan masa lalu dan takut menghadapinya.

Halaman:

Editor: Rinrin Rindawati

Sumber: Youtube Melaney Ricardo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah