Diisukan Meninggal Dunia, Acha Septriasa Pamer Foto Bareng Boneka 'Squid Game'

- 1 November 2021, 19:58 WIB
Diisukan meninggal dunia, Acha Septriasa pamer foto bareng boneka 'Squid Game' saat momen Halloween di Australia.
Diisukan meninggal dunia, Acha Septriasa pamer foto bareng boneka 'Squid Game' saat momen Halloween di Australia. /Instagram/@septriasaacha

PR BEKASI - Tanggal 31 Oktober kemarin, Acha Septriasa dikabarkan meninggal dunia oleh salah satu akun YouTube.

Dalam video yang beredar Acha Septriasa diisyaratkan meninggal dunia.

Berita Acha Septriasa yang meninggal dunia juga telah tersebar ke berbagai penjuru.

Baca Juga: Wenny Ariani Tetap Akan Minta Rezky Aditya Lakukan Tes DNA: Ini Akan Jadi Jawaban terhadap Keraguan...

Namun nampaknya hal itu hanya berita bohong yang disebarkan tanpa bukti pasti, nyatanya Acha Septriasa justru tengah menebar kebahagiaan yang ia unggah melalui Instagram pribadinya.

Acha Septriasa saat ini tengah menikmati libur Halloween bersama Putrinya di Australia.

Acha Septriasa mengunggah foto bersama putrinya Brie di laman Instagram pribadinya dengan caption "“무궁화 꽃이 피었습니다” (mugunghwa kkochi piotsseumnida).

Baca Juga: Rohimah Tak Canggung Tampil Mesra dengan Pacar Baru, dari Gandengan Tangan hingga Cium Puncak Kepala

did escape from the red light green light" tulis @septriasaacha

Dikutip PikiranRakyat-Bekasi.com dari Instagram, Foto yang diunggah Acha Septriasa itu menuai banyak komentar dari netizen.

Banyak netizen yang meninggalkan komentar di Instagramnya setelah berita kematian dari aktris cantik tersebut.

Baca Juga: Link Live Streaming Ikatan Cinta Senin, 1 November 2021: Perang Dingin Irvan dan Mama Rosa

"Panjang umur sis.. tadi lihat berita katanya meninggal, langsug buka ig ????, smoga sehat selalu dalam lindungan Tuhannya" tulis akun @windyanggi__

Akun @evii.dwifau juga menuliskan kekhawatirannya "Ya Allah barusan ada notif browser kak Acha meninggal , langsung ngecek k esini alhamdulillah hoax berita nyaa"

@defongjiminshii.jk.v.sj menambahkan "Mampir ke sini gara-gara baca berita...Dosa banget itu yg bikin berita hoax"

Baca Juga: Viral Pria Penjual Cappucino Cincau Mirip Anak Ahmad Dhani, Warganet: Perpaduan El dan Dul

Nampak bahwa berita hoax meninggalnya Acha Septriasa sudah menyebar luas di semua kalangan.

Berita yang menyebar di dunia maya itu adalah sebuah kebohongan yang belum diketahui motif dibalik berita yang beredar tersebut.

Sampai artikel ini dibuat, belum ada tindakan dari Acha Septriasa mengenai berita dirinya tersebut.***

Editor: Asytari Fauziah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah