Sopir Vanessa Angel Kendarai Mobil 100 KM per Jam, Oleng ke Kiri dan Tabrak Pembatas Beton

- 5 November 2021, 12:04 WIB
Menurut hasil olah TKP, mobil yang ditumpangi Vanessa Angel melaju dengan kecepatan 100 km per jam, hingga oleh ke kiri dan tabrak pembatas beton.
Menurut hasil olah TKP, mobil yang ditumpangi Vanessa Angel melaju dengan kecepatan 100 km per jam, hingga oleh ke kiri dan tabrak pembatas beton. /Antara/Syaiful Arif/ANTARA FOTO

PR BEKASI - Terkait insiden kecelakaan mobil tunggal yang meyebabkan artis Vanessa Angel dan suaminya, Bibi Ardiansyah meninggal dunia, pihak kepolisian masih melakukan olah TKP.

Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah mengalami kecelakaan di Tol Nganjuk, Surabaya, Kamis, 4 November 2021.

Menurut keterangan polisi, saat kecelakaan, sopir Vanessa Angel saat itu mengendarai mobil dengan kecepatan di atas 100 kilometer per jam.

Baca Juga: 10 Artis Meninggal Dunia Akibat Kecelakaan di Jalan, Bernasib Sama Seperti Vanessa Angel dan Bibi

Fakta tersebut diketahui setelah pihak Ditlantas Polda Jatim melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) di lokasi kejadian.

Ditlantas Polda Jatim menjelaskan, mobil yang berisi Vanessa Angel dan empat orang lainnya itu mendadak oleng ke kiri saat melaju di KM 672.400.

Kemudian setelah itu mobil pajero putih tersebut manabrak beton pembatas jalan dengan sangat keras.

Baca Juga: Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah Dimakamkan di Satu Liang Lahat, Faisal Nangis Sampaikan Doa untuk Gala Sky

Akibatnya, mobil itu terpental dan terguling berkali-kali sejauh 30 meter hingga menewaskan Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah.

Halaman:

Editor: Puji Fauziah

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x