Pesan Tersembunyi di Exhuma, Dianggap Film Okultisme Anti Jepang

- 3 Maret 2024, 10:50 WIB
Exhuma dianggap memiliki pesan tersembunyi di dalamnya dan disebut film okultisme anti Jepang.
Exhuma dianggap memiliki pesan tersembunyi di dalamnya dan disebut film okultisme anti Jepang. /Soompi

PATRIOT BEKASI - Film horor asal Korea Selatan Exhuma tercatat mendapat satu juta penonton hanya dalam tiga hari setelah peluncuran di negara asalnya.

Di sisi lain, netizen di Korea Selatan menganggap Exhuma ini menyimpan gerakan kemerdekaan yang tersembuyi di dalamnya, dan beberapa orang menafsirkannya sebagai 'film okultisme anti Jepang'.

Sebagai informasi, Exhuma merupakan film tentang kejadian aneh yang menimpa seorang geomancer, pengurus pemakaman, dan dukun yang menerima sejumlah besar uang untuk memindahkan makam yang mencurigakan.

Film ini disutradarai oleh Jang Jae Hyeon, yang juga menyutradarai 'Black Priests' dan 'Sabaha', dan film ini dibagi menjadi babak pertama dan babak kedua.

Baca Juga: Memukau sebagai Dukun di Exhuma, Kim Go Eun Sukses Curi Perhatian Penonton

Paruh pertama Exhuma mengungkap misteri okultisme yang khas, paruh kedua adalah kisah tentang 'hal-hal berbahaya' yang terkait dengan sejarah Semenanjung Korea.

Belakangan ini, muncul topik hangat di dunia maya bahwa nama tokoh utama film tersebut sama dengan nama aktivis kemerdekaan yakni Sang Deok.

Dia merupakan seorang ahli feng shui yang diperankan oleh Choi Min Sik, memiliki nama yang sama dengan Kim Sang Deok, seorang aktivis kemerdekaan yang menjabat sebagai anggota Dewan Negara Pemerintahan Sementara.

Halaman:

Editor: M Hafni Ali


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x