Mengenal Inner Child Issue dan 3 Sebabnya, Jangan Lakukan Hal Berikut ke Anak

6 Mei 2022, 11:54 WIB
Ilustrasi inner child issue pada anak yang wajib diketahui orang tua. /Pixabay/Gerd Altmann

PR BEKASI – Personal Conceling & Coaching, Pratiwi Ramartha, membahas seputar indigo dalam podcast di YouTube Pikiran Rakyat.

Salah satu yang disinggung Pratiwi Ramartha dalam pembahasannya kali ini adalah tentang inner child issue.

Pratiwi menyebut inner child issue perlu menjadi perhatian para orang tua dalam mendidik anaknya.

Baca Juga: Raffi Ahmad Dikabarkan Dekat dengan Nita Gunawan, Nagita Slavina: Akhirnya Gue Tau Juga

Dalam sesi Podcast Spiritual Journal Pikiran Rakyat, ia membeberkan terlebih dahulu makna istilah tersebut.

“Inner child issue adalah sebuah traumatik luka hati seorang anak yang tidak bisa meng-handle situasi saat kecil,” ujarnya.

Hal tersebut, lanjut Pratiwi, membuat karakter anak menjadi terbawa hingga masalah kesehatan mental itu terbawa sampai tua.

Baca Juga: 2 Post Credit dalam Doctor Strange in the Multiverse of Madness, Spoiler Alert!

“Begitu mereka dewasa, mereka nggak ngeuh kalau apa yang menjadi pola pikir mereka itu salah.

“Mereka berpikir itu normal,” ujarnya dikutip Pikiran-rakyat.Bekasi.com dari kanal YouTube Pikiran Rakyat pada Jumat 6 Mei 2022.

Di antara tips yang bisa dilakukan agar tidak terjadi inner child issue adalah membawa anak ke ranah religi.

Baca Juga: One Piece 1049 Bukan Sun God Nika Luffy, Pemerintah Dunia Takut jika Senjata Kuno Topi Jerami adalah Uranus

Cara lainnya menurut Pratiwi tersebut yakni mengonsultasikannya kepada pihak-pihak yang memahaminya.

3 penyebab inner child issue

Adapun penyebabnya adalah sebagai berikut:

1.    Anak tertekan

2.    Lingkungan sekitar kurang sehat

Baca Juga: Akui Vietnam Punya Kualitas yang Lebih Baik, Shin Tae Yong Tetap Optimis Garuda Muda Bisa Menang

3.    Lingkungan sekitar kurang harmonis

Hendaknya para orang tua mengusahakan agar anak tidak tertekan saat mengungkapkan segala sesuatu yang dirasakannya.

Lingkungan pun hendaknya perlu dikondisikan orang tua agar merespons dengan baik perasaan anak tersebut termasuk jika anak merasa melihat sesuatu yang tidak dilihat orang dewasa.

Baca Juga: Hepatitis Misterius jadi Perhatian, dr. Zaidul Akbar Sarankan 3 Resep Alamai untuk Cegah Penyakit Tersebut

Menurut Pratiwi, jika anak tidak dipercaya saat merasa melihat sesuatu yang aneh (bisa disebut indigo), anak akan menjadi tidak percaya diri.

Yang lebih mengkhawatirkan nantinya adalah anak bisa merasa aneh terhadap dirinya, hal itu bisa menjurus ke hal negatif.

Pratiwi mengklaim ada kaitan antara mental health (salah satunya inner child issue) dan hal-hal supranatural seperti indigo.

Baca Juga: Kejutan One Piece 1049, Kru Bajak Laut Kurohige Berhasil Masuk Wano Kuni, Ternyata Nyamar jadi Agen CP0

“Ada kaitan supranatural dan mental health. Trigger-triggernya karena itu di alam bawah sadar, itu yang membuat orang tidak aware, karena itu juga bukan menjadi hal yang umum bahkan di seluruh dunia.

“Apa sih supranatural? Masih jadi pro kontra terus karena tidak ada bukti valid, jadi yang percaya adalah orang yang mengalami. Mereka menjadi sebuah komunitas, kita tidak bisa ngomong tentang yang kayak gitu,” ujarnya.

Pratiwi Ramartha mengungkap hal tersebut dalam video bertajuk “Spiritual Journal (Podcast): Indigo? Musibah atau Hadiah”.***

Editor: Akhmad Jauhari

Sumber: YouTube Pikiran Rakyat

Tags

Terkini

Terpopuler